Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Karyawan Ditodong Benda Mirip Pistol, Uang Minimarket Rp 14 Juta Dibawa Kabur Perampok

Ida menuturkan pelaku menodongkan benda tersebut kepada dua pelayan kemudian memaksa keduanya untuk menunjukan

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Karyawan Ditodong Benda Mirip Pistol, Uang Minimarket Rp 14 Juta Dibawa Kabur Perampok
Rahadian Bagus/Surya
Minimarket Alfamart di Jalan Urip Sumoharjo, Kelurahan Nambangan Kidul, Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun, masih tetap buka, meski baru saja dirampok, pada Jumat (29/3/2019) pagi. 

TRIBUNNEWS.COM, MADIUN - Pelaku perampokan Minimarket Alfamart di Jalan Urip Sumoharjo, Kelurahan Nambangan Kidul, Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun, yang terjadi pada Jumat (29/3/2019) sekitar pukul 03.38 WIB, menggunakan benda diduga senjata api untuk mengancam dua pelayan toko.

Namun, belum diketahui secara pasti apakah benda yang digunakan pelaku perampokan benar merupakan senjata api atau hanya sekadar korek api berbentuk pistol atau pistol mainan.

"Informasinya seperti itu. Namun, kami belum dapat memastikan apakah itu benar-benar senjata api atau mungkin hanya korek api. Kan ada korek api berbentuk senjata api," kata Kasubag Humas Polres Madiun Kota, AKP Ida Royani, kepada wartawan, Jumat (29/3/2019) siang.

Ia mengatakan, aksi perampokan itu terekam kamera CCTV minimarket namun polisi juga tidak dapat memastikan apakah benda yang digunakan pelaku untuk mengancam adalah senjata api.

Baca: Akhirnya Apple Akui Keyboard Kupu-kupu Macbook Bermasalah

Baca: Tanda Bahaya, 5 Pemain Ini Terancam Dibuang Solskjaer

Baca: Iming-iming Es Krim Gratis, Penjual Es Keliling di Sidoarjo Ajak Anak-anak SD Berbuat Tak Senonoh

"Kalau melihat sekilas saja tidak bisa memastikan bahwa itu benar-benar senjata api," sambungnya.

Ida menuturkan pelaku menodongkan benda tersebut kepada dua pelayan kemudian memaksa keduanya untuk menunjukan tempat penyimpanan uang.

Pelaku kemudian menyuruh pelayan untuk mengambil uang tersebut dan menyerahkan kepadanya.

Berita Rekomendasi

"Jadi yang jaga pada malam itu dua orang. Dua-duanya ditodong diarahkan ke kasir, untuk mengambil uang itu, dipaksa mengambil uang, setelah diserahkan, pelaku kabur," kata Ida.

Pelaku yang berjumlah satu orang hanya membawa kabur uang.

Berdasarkan keterangan dari pengelola toko, kerugian sekitar Rp 14.661.000. (Rahadian Bagus)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Ditodong Benda Menyerupai Pistol oleh Perampok, 2 Pelayan Alfamart di Madiun Serahkan Rp 14 Juta,

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas