Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Saat Dilanda Bencana Banjir, Bengkulu Digoyang Gempa

Gempa tidak saja dirasakan di Kota Bengkulu dan Seluma, namun juga dirasakan di Kabupaten Bengkulu Selatan.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Saat Dilanda Bencana Banjir, Bengkulu Digoyang Gempa
Tribun Timur
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, BENGKULU - Di tengah suasana duka ribuan warga Bengkulu akibat banjir dan sejumlah longsor, gempa bumi bermagnitudo 5,3 mengguncang wilayah itu, Sabtu (27/4) pukul 20.04.23 WIB .

Lokasi gempa, seperti ditulis dalam situs www.bmkg.go,id, berada di 76 kilometer barat daya Kabupaten Seluma, Bengkulu dengan kedalaman 11 kilometer. Gempa itu tidak berpotensi tsunami.

"Gempa, gempa, anak-anak segera ke luar," jerit Elly, warga Timur Indah, Kota Bengkulu.

Elly dan anak-anaknya beserta warga Kelurahan Sidomulyo tampak berlarian ke halaman rumah dan lapangan luas guna menghindari gempa susulan yang lebih kuat.

Menurut Elly, gempa terasa satu kali namun cukup menyentak. Sehingga, warga merasa terkejut dan berhamburan ke luar rumah.

Baca: Gempa Hari Ini - BMKG Catat Gempa Bumi Landa Papua, Pusat Gempa di Darat & Dirasakan hingga Timika

Setelah beberapa menit gempa, warga baru berani masuk ke rumah masing-masing dengan saling berpesan untuk tetap waspada.

Gempa tidak saja dirasakan di Kota Bengkulu dan Seluma, namun juga dirasakan di Kabupaten Bengkulu Selatan.

Berita Rekomendasi

"Di Bengkulu Selatan juga terasa gempanya cukup mengejutkan," ujar Ramdan, warga Bengkulu Selatan.

Warga Bengkulu berdoa agar gempa besar tidak terjadi. Saat ini, ribuan warga Bengkulu di sejumlah kabupaten mengalami bencana banjir dan longsor.

"Semoga tidak ada gempa besar. Ini khawatir juga di mana musibah banjir dan longsor bersamaan ada gempa," ujar Ramdan.

Banjir dan longsor menerjang 8 kabupaten di Provinsi Bengkulu, Sabtu (27/4). Akibat banjir dan longsor, sejumlah fasilitas umum seperti jalan, jembatan, rumah warga mengalami rusak berat.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Di Tengah Bencana Banjir, Bengkulu Diguncang Gempa Magnitudo 5,3",

 
 

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas