Herman Ginting dan Istrinya Sarinah Ditemukan Tewas Gantung Diri di Jembatan Talihoran
Sepasang suami istri ditemukan tewas gantung diri di Jembatan Talihoran, Sungai Kalundang, Dusun Aek Nauli, Desa Kampung Padang, Kecamatan Pangkatan.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Sepasang suami istri ditemukan tewas gantung diri di Jembatan Talihoran, Sungai Kalundang, Dusun Aek Nauli, Desa Kampung Padang, Kecamatan Pangkatan, Kabupaten Labuhan Batu, Sabtu (2/11/2019) pagi.
Informasi yang dihimpun, dua orang tersebut pertama kali ditemukan oleh dua saksi bernama Hendra Polo Sianturi dan Amo Nainggolan yang merupakan Karyawan PT PMKS PT Sepadan.
Saat itu, mereka tengah melintas di jembatan itu, menuju tempat kerja mereka.
Kira-kira pukul 06.45 WIB, mereka curiga dengan sesosok mayat pria yang tergantung di bawah jembatan.
Setelah dilihat, rupanya korban yang tergantung di jembatan itu berjumlah dua orang.
Satu pria dan satu lagi wanita.
Penemuan orang gantung diri itu sontak membuat warga sekitar heboh.
Polisi pun bergegas ke lokasi.
Kapolsek Bilah Hilir, Iptu Krisnat Indratno membenarkan kejadian itu.
"Iya benar. Sepasang suami istri," kata Krisnat, Sabtu (2/11/2019) siang.
Adapun nama korban yaitu Herman Ginting (58) dan istrinya Sarinah (56), warga Dusun Tasik Dua, Desa Pasir Tuntung, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan.
Dijelaskan Krisnat, saat mendapat laporan masyarakat, petugas langsung turun ke lapangan.
Baca: Gagal Masuk Paskibraka Labuhan Batu, Koko Ardiansyah Bantah Hoax Ibu Sampai Utang buat Jahit Seragam
Baca: Setengah Jam Bertahan Usai Tercebur di Dalam Sumur, Nyawa Mak Heri Tak Tertolong
Dua korban itu langsung dievakuasi ke rumah kontrakan mereka yang tak jauh dari lokasi.
Petugas juga masih mengumpulkan data dan keterangan di lapangan, untuk mencari penyebab pasti meninggalnya sepasang suami istri itu.
Polisi juga telah melakukan olah TKP.
"Untuk motif dan penyebab kematian, kita belum bisa simpulkan," ujarnya.
"Saat ini masih dalam penyelidikan dan petugas masih terus mengumpulkan keterangan," jelas Krisnat. (mak/tribun-medan.com)
Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Pasutri Ditemukan Tewas Gantung Diri di Bawah Jembatan Talihoran, Ini Keterangan Polisi