6 Fakta Sepasang Remaja Terekam Berbuat Tak Senonoh di Cikapundung
Sontak video ini sempat viral, tersebar di media sosial dan membuat geger masyarakat dan warganet.
Editor: Hendra Gunawan
5. Warga sekitar tak tahu
Setelah ditelusuri Tribun Jabar, para pedagang dan warga sekitar tak mengetahui kejadian tersebut.
Para pedagang di sekitar sungai Cikapundung Srianti (39) memberi pernyataan.
"Video apa? di sini selalu ramai, jadi belum pernah melihat ada adegan begitu," kata Srianti.
Bahkan pedagang Cikapundung tidak tahu bahwa video sejoli tersebut viral.
"Emangnya sudah rame ya? Saya enggak tahu siapa yang merekam, karena saya tidak ada saat kejadian," kata Fitri (47), seorang pedagang, kepada Tribun Jabar (08/11/2019).
6. Imbauan Polisi
Kapolsek Sumur Bandung, Kompol Ari Purwanto menanggapi adanya video sejoli melakukan adegan tak senonoh tersebut.
Kompol Ari Purwanto, mengimbau warganya untuk memanfaatkan ruang terbuka publik sebaik mungkin serta menjaga dan turut merawatnya.
"Silahkan manfaatkan ruang terbuka publik di wilayah Sumur Bandung yang sudah dibuat pemerintah sebaik mungkin untuk aktifitas bersama, jangan disalahgunakan untuk hal-hal yang merugikan," ujar Ari saat dihubungi pada Jumat (8/11).
Lanjut Kompol Ari Purwanto mengatakan konten video yang disebar diduga bermasalah karena berbau asusila.
Menurutnya, sekalipun video tersebut disensor namun masih mengandung muatan asusila. (Hilda Rubiah)
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul FAKTA-FAKTA Video Sejoli Bermesraan di Pinggir Sungai Cikapundung Bandung, Warga Sekitat Tak Tahu
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.