Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

8 Fakta Video Cucu Tendang Kakek di Kendal, Direkam Anak Kelas 5 SD hingga Pelaku Seorang YouTuber

Fakta-fakta terkait video viral seorang cucu yang menendang kakek di Kenal, Jawa Tengah.

Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: bunga pradipta p
zoom-in 8 Fakta Video Cucu Tendang Kakek di Kendal, Direkam Anak Kelas 5 SD hingga Pelaku Seorang YouTuber
Instagram @infocegatansukoharjo
Seorang cucu di Kendal, Yusminardi, tega menendang kakeknya sendiri. Ia merasa emosi karena kolam tempat mandi berisi pakan ikan. 

Sang cucu, YMN emosi setelah mendapati kolam tempat mandi berisi pakan ikan.

"Pelaku emosi, karena saat mandi dirinya mendapati kolam untuk mandi berisi pakan ikan." ujar Kapolsek Limbangan, Iptu Agus Riyanto, dikutip dari Tribun Jateng.

Tidak hanya itu, YMN  bertambah emosi saat pakan ikan tersebut masuk dalam mulutnya.

"Bahkan pakan ikan itu masuk ke dalam mulutnya," terang Agus, Kamis (21/11/2019).

3. Direkam oleh anak kelas 5 SD

Perekam video viral tersebut adalah seorang anak yang masih duduk di bangku kelas 5 SD.

Sang anak tersebut diketahui berinisial R.

Berita Rekomendasi

R merupakan sepupu YMN sekaligus cucu lain dari Wasidi.

Viral Video penganiayaan yang dilakukan oleh seorang lelaki muda terhadap kakek-kakek
Viral Video penganiayaan yang dilakukan oleh seorang lelaki muda terhadap kakek-kakek (Infocegatansukoharjo)

4. Video rencananya hendak dilaporkan kepada orangtua R

Menurut Iptu Agus Riyanto, video tersebut rencanannya hendak dilaporkan kepada orang tua R.

Orang tua R diketahui tinggal di Jakarta.

Namun video penganiayan cucu terhadap kakeknya tersebut malah tersebar di media sosial.

5. Belum diketahui siapa yang mengunggah video tersebut

Iptu Agus Riyanto juga menyampaikan jika pihaknya belum mengetahui siapa yang pertama kali menyebarkan video tersebut.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas