Kronologi Penemuan Jasad Balita di Samarinda, Warga Melihat Bentuk Kaki hingga Sempat Cek Kelaminnya
Penemuan jasad balita tanpa kepala di Samarinda, Kalimantan Timur, diduga kuat bernama Ahmad Yusuf Ghozali (4).
Penulis: Nuryanti
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Penemuan jasad balita tanpa kepala di Samarinda, Kalimantan Timur, diduga kuat bernama Ahmad Yusuf Ghozali (4).
Yusuf dikabarkan menghilang pada Jumat (22/11/2019) lalu di sekolah penitipan anak, Kecamatan Samarinda Ulu.
Sebelumnya, muncul dugaan hilangnya Yusuf karena diculik hingga terseret arus air.
Pihak keluarga terus mencari keberadaan Yusuf, dengan jasa paranormal dan melapor ke pihak kepolisian.
Setelah peristiwa penemuan jasad balita tanpa kepala pada Minggu (8/12/2019), orangtua Yusuf langsung mengecek ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) AW Sjahranie.
Pakaian yang Dikenakan
Dikutip dari Kaltim.tribunnews.com, Bambang Sulistyo (37) dan istri datang untuk memastikan apakah jasad tersebut merupakan Yusuf.
Bambang mengatakan, sang istri yakin bahwa jasad yang ditemukan adalah Yusuf.
Keyakinan tersebut berdasarkan pakaian yang dikenakan oleh Yusuf.
"Istri saya hafal pakaian yang dipakai anak saya. Iya, dia anak kami," ucap Bambang Sulistyo, ayah Yusuf, Minggu (8/12/2019).
Bambang menyampaikan, Yusuf terakhir kali mengenakan kaus warna merah bergambar tugu Monas.
Menurutnya, jasad balita yang ditemukan tersebut mengenakan pakaian yang sama persis dengan Yusuf.
Kronologi
Seorang warga bernama Ika (35) adalah yang pertama kali menemukan jasad balita yang diduga Yusuf itu.