Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Nenek Meninggal Dunia, Cucu Dirawat usai Ditabrak Moge Harley Davidson di Bogor

Peristiwa itu terjadi saat kedua korban atas nama Siti Aisah (52) dan Anya Septia (5) sedang menyeberang

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Nenek Meninggal Dunia, Cucu Dirawat usai Ditabrak Moge Harley Davidson di Bogor
Kompas.com/Ramdhan Triyadi Bempah
Korban Anya Septia (5) saat dirawat di Rumah Sakit PMI Bogor, Senin (16/12/2019). Anya merupakan satu dari dua korban yang ditabrak oleh pengendara motor gede Harley Davidson pada Minggu (15/12/2019). Selain Anya, satu orang lagi bernama Siti Aisah (52) meninggal dunia 

"Kita masih sulit untuk psikis korban. Tapi baik sih, kondisi stabil. Yang terpenting kan dari keluarga selalu mendampingi," sebutnya.

Sementara itu, paman korban Sopiyan Hadi menuturkan, dari informasi yang diterimanya, korban ditabrak oleh pengendara moge Harley Davidson yang melaju kencang dari arah Warung Jambu menuju Tugu Kujang.

Hadi menyebut, korban ditabrak saat menyebrang dari depan RS PMI Bogor menuju Lapangan Sempur.

"Mereka berdua mau ke Lapangan Sempur, mau jalan-jalan di sana. Awal kejadiannya sih saya kurang tahu, pas dikasih kabar udah ada di rumah sakit," ungkap Hadi.

Dihubungi terpisah, Humas Polresta Bogor Kota Ipda Desty Irianti mengatakan, kasus tersebut sudah ditangani oleh Unit Laka Lantas.

Baca: Warga yang Rumahnya Roboh di Matraman Sempat Tidur di Kursi Pinggir Jalan

Namun, ia belum dapat memberikan keterangan lebih lanjut terkait kronologi maupun indentitas pengendara moge Harley Davidson tersebut.

Berita Rekomendasi

"Sudah ditangani Unit Laka," kata Desty, saat dikonfirmasi.

Penulis: Kontributor Bogor, Ramdhan Triyadi Bempah

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Nenek dan Cucu di Bogor Jadi Korban Tabrakan Harley Davidson

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas