Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Yasin Fadilla Tewas Ditusuk, Pelakunya Kabur Saat Dikejar Warga

Yasin Fadilla (49), warga Dusun Kisik, Desa Gempol, Kecamatan Gempol tewas ditusuk orang tak dikenal, Senin (16/12/2019).

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Yasin Fadilla Tewas Ditusuk, Pelakunya Kabur Saat Dikejar Warga
Polres Pasuruan
Lokasi penusukan di Dusun Kisik, Desa Gempol, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan. 

TRIBUNNEWS.COM, PASURUAN - Yasin Fadilla (49), warga Dusun Kisik, Desa Gempol, Kecamatan Gempol tewas ditusuk orang tak dikenal, Senin (16/12/2019).

Hingga kini, Satreskrim Polres Pasuruan masih memburu pelaku yang menusuk korban.

Kapolres Pasuruan AKBP Rofiq Ripto Himawan berharap tidak sampai 1 x 24 jam, pelaku penusukan ini bisa diamankan.

"Mudah-mudahan hari ini kami bisa rilis siapa pelaku penusukan ini dan apa motifnya," kata Kapolres, Selasa(17/12/2019) dini hari.

Lokasi penusukan di Dusun Kisik, Desa Gempol, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan.
Lokasi penusukan di Dusun Kisik, Desa Gempol, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan. (Polres Pasuruan)

Kronologi penusukan ini terjadi saat korban ke luar rumah naik motor ke rumah tetangga.

Namun saat perjalanan pulang, 30 meter dari rumahnya, korban tiba-tiba diadang orang tidak dikenal dan menusuknya.

"Pelaku memakai penutup muka saat menusuk korban. Jadi saksi di lokasi kejadian tidak ada yang bisa mengenalinya," kata Kapolsek Gempol Kompol Maryono.

BERITA REKOMENDASI

Kapolsek mengatakan, aksi penusukan ini sempat diketahui warga.

Baca: Pembunuh Sales Kendaraan yang Jasadnya Diikat dan Dibuang di Hutan di Pasuruan Aklhirnya Tertangkap[

Baca: Kronologis dan Motif Pembunuhan Driver Taksi Online di Surabaya

Baca: Soal Polisi dan Bidan Digerebek Warga hingga Diarak, Polres Pasuruan Kota Beri Penjelasan

Bahkan, warga sempat mengejar pelaku. Sayangnya, pelaku berhasil melarikan diri.

"Korban meninggal dunia saat di IGD rumah sakit, diduga akibat mengalami pendarahan yang hebat," papar dia.

Dari hasil penyelidikan kepolisian sementara, diduga kuat orang yang menyerang korban ini adalah orang yang punya dendam lama dengan korban.

Namun, Korps Bhayangkara akan membuka motifnya saat press rilis ungkap kasus kejadiannya.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Hendak ke Rumah Tetangga, Pria Pasuruan Tewas Ditusuk Orang Tak Dikenal

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas