Pekerja asal China Meninggal di Bintan, Diduga Kena Serangan Jantung.
Korban diketahui merupakan pekerja sub kontraktor (subkon) dari PT CGI yang menghuni mess PT BAI, Galang Batang, Gunung Kijang, Bintan
Editor: Eko Sutriyanto
Kepala Kantor Imigrasi Kelas l Tanjungpinang Irwanto Suhaili melalui Humasnya, Gunawan mengatakan, pria 49 tahun itu menghembuskan nyawa akibat sakit jantung yang ia derita.
"Informasi dari pihak medis bahwa TKA tersebut terkena sakit jantung," ujarnya, Senin (2/3/2020).
Ia menyampaikan, TKA tersebut sudah bekerja sejak November 2019 lalu sesuai Ijin Tinggal Terbatas (ITAS).
"Tenaga Kerja Asing (TKA) itu bekerja di PT CG International Contruction," ungkapnya.
Berdasarkan informasi dari rumah sakit, jenazah akan dikremasi di Indonesia.
Jumlah Tenaga Kerja Aasing (TKA) dibawah pengawasan wilayah kerja Imigrasi Kelas l Tanjungpinang berjumlah 281 orang.
"Untuk di Kabupaten Bintan ada 277 orang dan Tanjungpinang ada 4 orang. Informasi dari Rumah Sakit, tidak dibawa ke China," ucapnya.
Artikel ini telah tayang di tribunbatam.id dengan judul Warga China Tewas di Mes Perusahaan di Bintan, Diduga Alami Sakit Jantung