Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bawaslu Ungkap Ada Pelanggaran di Kasus Stiker Bupati Klaten, Sri Mulyani: Apa yang Saya Langgar?

Ombudsman dan Bawaslu sebut ada pelanggaran di kasus stiker Bupati Klaten, Sri Mulyani: Apa yang saya langgar?

Editor: Irsan Yamananda
zoom-in Bawaslu Ungkap Ada Pelanggaran di Kasus Stiker Bupati Klaten, Sri Mulyani: Apa yang Saya Langgar?
Kolase Twitter/TribunJogja
Foto aneka bantuan dengan stiker Sri Mulyani dan Bupati Klaten Sri Mulyani 

TRIBUNNEWS.COM - Nama Bupati Klaten Sri Mulyani sedang jadi pusat perhatian warganet.

Hal itu bermula dari unggahan foto hand sanitizer yang berasal dari Kementerian Sosial, malah ditempeli stiker foto dirinya.

Sontak, hal tersebut menimbulkan pro dan kontra di masyarakat.

Karena kasus bantuan sosial tersebut, nama Sri Mulyani jadi ramai diperbincangkan di beberapa media sosial.

Tanda pagar (tagar) #BupatiKlatenMemalukan berada di peringkat pertama trending Twitter Indonesia.

Berdasarkan pantauan TribunNewsmaker, hingga Senin 27 April 2020 malam, sudah ada sekitar 23,5 ribu cuitan yang menggunakan tagar tersebut.

 Walau Dilarang Jokowi, Bupati Klaten Tetap Perbolehkan Warga yang Kelaparan & Terlantar untuk Mudik

 Heboh Fenomena Cacing Terus Keluar dari Tanah di Solo & Klaten, Ini Deretan Fakta Lengkapnya

 5 Fakta Fenomena Ribuan Cacing Terus Keluar dari Tanah di Solo & Klaten, Penyebabnya Terungkap

Bupati Klaten Sri Mulyani
Bupati Klaten Sri Mulyani (Dok. Pemkab Klaten)

Mengenai hal ini, Sri Mulyani pun sempat memberikan klarifikasinya.

Berita Rekomendasi

Ia mengatakan bahwa ada kesalahan di lapangan mengenai bantuan sosial tersebut.

Tak hanya itu, Sri juga mengaku bingung letak kesalahan dia ada di mana mengenai munculnya foto dirinya di beberapa benda dan tempat di Kabupaten Klaten.

Kebingungan itu ia sampaikan saat menanggapi kabar bahwa Ombudsman dan Bawaslu menilai ada pelanggaran di kasus stiker sang Bupati Klaten tersebut.

HALAMAN SELANJUTNYA ==================>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas