Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ciptakan Banyak Lapangan Kerja, Cak Machfud Diyakini Bisa Jamin Masa Depan Warga Lebih Sejahtera

Cak Machfud dinilai sebagai jaminan kehidupan warga Kota Surabaya yang lebih baik di masa mendatang.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Ciptakan Banyak Lapangan Kerja, Cak Machfud Diyakini Bisa Jamin Masa Depan Warga Lebih Sejahtera
Ist
Machfud Arifin 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Calon Wali Kota Surabaya nomor urut 2, Machfud Arifin dipercaya dapat menciptakan banyak lapangan kerja untuk masyarakat Kota Pahlawan.

Oleh karena itu, Cak Machfud dinilai sebagai jaminan kehidupan warga Kota Surabaya yang lebih baik di masa mendatang.

"Pak Machfud Arifin ini pemimpin yang sangat berkomitmen, jika sudah diprogramkan oleh beliau, saya yakin pasti akan dilakukan dan diwujudkan. Kita lihat dari komitmennya, Pak Machfud Arifin menjamin masa depan warga Kota Surabaya jadi lebih baik," ungkap salah satu Tokoh Surabaya, Peter Tjioe, Kamis (22/10/2020).

Sebagaimana diketahui, Cak Machfud berkomitmen untuk menciptakan 100 ribu lapangan kerja dengan mengnyinergikan program pemerintah dan swasta.

Sinergi program ini juga termasuk memudahkan perizinan bagi para pengusaha untuk membuka usaha di Kota Surabaya.

Baca juga: Paslon Pilkada Berkampanye Terapkan dan Sosialisasi Protokol Kesehatan di Apresiasi Pemantau Pemilu

Kemudahan perizinan dengan cara memangkas birokrasi yang berbelit, tentunya dapat meningkatkan minat masyarakat untuk membuka usaha.

Dengan semakin banyaknya usaha baru yang muncul tentu jumlah lapangan kerja juga akan semakin meningkat.

Berita Rekomendasi

"Seperti yang dikatakan Pak Machfud Arifin, mempermudah perizinan juga berkorelasi dengan lapangan kerja. Semakin bertumbuhnya sektor usaha tentu akan menciptakan semakin banyak lapangan pekerjaan bagi masyarakat," ungkap Peter yang juga Wakil Ketua Forum Komunikasi Asosiasi Pengusaha (Forkas) Jatim.

Forkas adalah Forum Komunikasi Asosiasi Pengusaha (Forkas). Mereka bertemu dengan Calon Wali Kota Surabaya yang mantan Kapolda Jatim tersebut. Mereka mendiskusikan kondisi ekonomi dan usaha riil saat pandemi.

Calon Walikota Surabaya, Machfud Arifin, bersama Anggota Forum Komunikasi Asosiasi (Forkas) se-Jatim saat sosialisasi program membangun Surabaya di Hotel Bumi Surabaya, Kamis (23/10/2020).
Calon Walikota Surabaya, Machfud Arifin, bersama Anggota Forum Komunikasi Asosiasi (Forkas) se-Jatim saat sosialisasi program membangun Surabaya di Hotel Bumi Surabaya, Kamis (23/10/2020). (surya.co.id/sugiharto)

Forum para pelaku usaha itu yakin dan percaya bahwa Machfud Arifin bisa menciptakan iklim usaha yang lebih kondusif dan konstruktif di tengah terpaan badai pandemi.

Para pengusaha salah satu kelompok yang paling terdampak.

Sementara itu, Cak Machfud mengatakan akan berupaya semaksimal mungkin untuk menciptakan banyak lapangan kerja bagi masyarakat.

Machfud mengapresiasi dukungan para pengusaha untuk dirinya. Dia mengaku sangat memahami apa yang dialami dan dirasakan para pelaku usaha. Sebab, dia sendiri juga memiliki sejumlah usaha yang juga terdampak pandemi.

Menurutnya, warga Kota Surabaya harus diberikan kesempatan seluas-luasnya untuk mendapatkan pekerjaan.

Kendati masa pandemi covid-19 masih belum berakhir, pria kelahiran Ketintang ini optimis dapat menggerakkan sektor ekonomi masyarakat.

"Kita harus optimistis, ikhitar dan berdoa, agar masyarakat di masa mendatang bisa mendapatkan pekerjaan dan kesejahteraan. Walaupun sedang masa pandemi, sebagai pemerintah kita akan berupaya memberikan solusi agar upaya pencegahan berjalan beriringan dengan pergerakan ekonomi masyarakat. Jika masyarakat sehat tapi tidak bisa makan jadinya sama saja, karena itu kami akan berupaya agar sektor kesehatan dan ekonomi di masa pandemi dapat terus berjalan beriringan," terang Cak Machfud.

Sumber: Tribunnews.com/Tribun Jatim

Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas