Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Pejalan Kaki 60 Tahun Ditemukan Tewas di Jalan Raya Kediri, Sempat Ada Kendaraan Ngebut Lalu Kabur

Sutrisno tewas dalam kecelakaan maut di jalan raya Desa Bogo Kidul Kecamatan Plemahan Kabupaten Kediri, Rabu (28/10/2020) dini hari.

Editor: Ifa Nabila
zoom-in Pejalan Kaki 60 Tahun Ditemukan Tewas di Jalan Raya Kediri, Sempat Ada Kendaraan Ngebut Lalu Kabur
NST
ilustrasi jenazah 

TRIBUNNEWS.COM - Terjadi kecelakaan maut di jalan raya Desa Bogo Kidul Kecamatan Plemahan Kabupaten Kediri, Rabu (28/10/2020) dini hari.

Korbannya adalah seorang pejalan kaki bernama Sutrisno (60) yang tewas di tempat.

Diduga, Sutrisno menjadi korban tabrak lari.

Baca juga: Avanza Vs Truk Tewaskan Sopir, Prajurit TNI Luka Berat, Mobil Ringsek

Kanit Laka Polres Kediri Ipda Aris Wigiarto menjelaskan, menurut keterangan saksi warga setempat, awalnya kendaraan yang tidak diketahui identitasnya itu berjalan dari arah timur menuju barat dengan kecepatan tinggi.

Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP), korban Sutrisno (60) warga Desa Bogo Kidul Kecamatan Plemahan menyeberang jalan dari arah selatan menuju utara.

“Karena jarak terlalu dekat, kendaraan yang tidak diketahui identitasnya itu menabrak pejalan kaki, namun setelah menabrak kendaraan tersebut melarikan diri” katanya.

Baca juga: POPULER Pria Bunuh Selingkuhan setelah Hubungan Intim | Rumah Kades Dihancurkan Preman, Warga Takut

Menambahkan akibat dari peristiwa tersebut korban mengalami luka kepala bengkak, robek, dan kaki serta tangan lecet dengan mengeluarkan darah.

Berita Rekomendasi

Saat mendapat laporan warga setempat, anggota Polsek Plemahan mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) untuk mengevakuasi korban dan langsung dibawa ke ruang jenazah RSUD Pare.

"Karena meninggal dunia, selanjutnya korban dibawa ke rumah duka untuk segera dilakukan pemakaman di tempat pemakaman umum setempat," ucapnya. (SURYA.co.id/Farid Farid)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Pejalan Kaki di Kediri Ditemukan Tewas, Sutrisno Diduga Korban Tabrak Lari

 
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas