Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

POPULER Regional: Bocah Azani Jenazah Ibu | Ayla Tabrak Honda CBR, Tawari Ganti Rugi Mobil & Rumah

Berikut ini berita populer regional dalam 24 jam terakhir. Kecelakaan maut yang melibatkan 12 kendaraan terjadi di Simalungun.

Penulis: Miftah Salis
Editor: Gigih
zoom-in POPULER Regional: Bocah Azani Jenazah Ibu | Ayla Tabrak Honda CBR, Tawari Ganti Rugi Mobil & Rumah
Twitter/ezash
Viral, mobil Ayla di Purwokerto nekat tabrak pengendara motor Honda CBR 1000RR, setelah itu harus ganti biaya kerugian capai Rp 700 juta. Pemilik Ayla menawarkan satu unit rumah dan mobil kepada pengendara motor sebagai ganti rugi. 

TRIBUNNEWS.COM- Berikut ini berita populer regional dalam 24 jam terakhir.

Kecelakaan maut yang melibatkan 12 kendaraan terjadi di Simalungun.

Akibatnya, lima orang tewas dalam insiden tersebut.

Empat korban merupakan satu keluarga yang terdiri dari kakek dan tiga cucunya.

Sementara itu, sebuah video seorang anak yang mengumandangkan azan di depan jenazah ibunya jadi viral di media sosial.

Bocah tersebut tampak tegar, sementara para pelayat menangis.

Insiden lain, sebuah video viral Daihatsu Ayla menabrak Honda CBR1000RR SP.

Berita Rekomendasi

Penabrak menawari ganti rugi berupa satu unit mobil dan rumah.

1. Kecelakaan Maut di Simalungun, 12 Kendaraan Tabrakan, 5 Orang Tewas Termasuk Kakek dan 3 Cucunya

Kecelakaan maut yang melibatkan 12 kendaraan terjadi di alan Asahan, Km 4, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Kamis (19/11/2020) sekira Pukul 09.30 WIB.

Akibat insiden tersebut, lima orang tewas dengan cukup tragis.

Empat korban bahkan merupakan satu anggota keluarga yang terdiri dari kakek dan tiga cucunya.

Setelah sempat kabur, sopir truk akhirnya menyerahkan diri.

Truk tersebut diduga tak layak jalan dan mengalami rem blong.

Baca juga: POPULER NASIONAL Perintah Dadakan Danjen Kopassus | Waspada BRI Palsu untuk Pencairan BLT

Baca juga: POPULER Internasional: 1 Juta Orang di China Disuntik Vaksin Sinopharm | Aksi Unjuk Rasa di Thailand

Berdasarkan data yang diterima tribun-medan.com dari Kanit Lakalantas Ipda Ramadhan Siregar ada 12 kendaraan yang terlibat dalam laka maut ini.

Daftar kendaraan:

1. Fuso dengan nomor polisi BM 8238 ZU

2. Yamaha Vixion BK 6208 TAU

3. Angkutan umum Bandar Jaya BK 1132 WC

4. Honda Vario BK 4157 TAZ

5. Daihatsu Terios BK 1009

6. Fortuner hitam BK 1434 WH

7. Toyota Innova Silver BK 1811 MS

Laka maut di Jl Km 4 Asahan Dolok Marlawan Simalungun Kamis (19/11/2020).
Laka maut di Jl Km 4 Asahan Dolok Marlawan Simalungun Kamis (19/11/2020). (Facebook/thry pandief)

8. Angkutan umum Sinar Bangun BK 1353 TU

9. Angkutan umum Siantar Jaya BK 1145 TU

10. Honda Supra BK 4671 TAR

11. Honda Beat BK 5637 TAN

12. Honda Supra BK 5258 WAA

BACA SELENGKAPNYA >>>

2. Viral Video Haru Bocah Mengazankan Jenazah Ibunya, Tampak Tegar, Tangis Para Pelayat Pecah

Viral video seorang bocah yang mengazankan jenazah ibunya.

Terlihat dalam video, sang bocah yang berdiri di depan jenazah sang ibu dengan lantang mengumandangkan azan.

Hal tersebut membuat isak tangis para pelayat pecah.

Bocah tersebut berasal dari Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan.

viral bocah mengazankan jenazah ibunya
viral bocah mengazankan jenazah ibunya (Tangkap Layar Twitter/DivHumas_Polri)

Video viral itu diketahui dari cuitan akun Twitter @DivHumas_Polri, Kamis (19/11/2020).

"Adzankan Jenazah Ibu, Seorang Bocah Asal HST Buat Pelayat Banjir Air Mata."

"Seorang bocah adzankan jenazah ibunya yang diketahui almarhumah merupakan anggota Bhayangkari Cabang Kabupaten Hulu Sungai Tengah," tulis akun itu.

BACA SELENGKAPNYA >>> 

3. Viral Daihatsu Ayla Tabrak Honda CBR1000RR SP, Penabrak Tawari Ganti Rugi Mobil hingga Rumah

 Viral di media sosial  Ayla menabrak Honda CBR1000RR SP di Jalan Prof DR HR Boenyamin Purwokerto, Rabu (18/11/2020).

Peristiwa tersebut viral lantaran penabrak menawarkan mobil hingga rumah sebagai ganti rugi agar tidak dipenjara.

Kasus tersebut pun akan diselesaikan secara kekeluargaan.

Screenshot video dari akun YouTube Fak MV paska Daihatsu Ayla menabrak sepeda motor Honda CBR 1000 RR SP, di Jalan Prof DR HR Boenyamin Purwokerto, pada hari Rabu (18/11/2020).
Screenshot video dari akun YouTube Fak MV paska Daihatsu Ayla menabrak sepeda motor Honda CBR 1000 RR SP, di Jalan Prof DR HR Boenyamin Purwokerto, pada hari Rabu (18/11/2020). (Istimewa)

Namun hal itu diluruskan oleh Kasatlantas Polresta Banyumas, AKP Ryke Rhimadila.

Dia meminta supaya masyarakat jangan mudah percaya dengan informasi yang beredar di lapangan.

Karena informasi tersebut belum tentu dapat dipertanggungjawabkan dengan baik dan benar.

"Saat ini masih dalam tahap penyelidikan.

BACA SELENGKAPNYA >>>

4. Ruliana Menangis Histeris 3 Anak dan Cucunya Tewas Kecelakaan di Simalungun: Sia-sia Pengorbananku

Ruliana Boru Gultom histeris mendengar tiga anaknya meninggal dalam sebuah kecelakaan maut di Kecamatan Siantar.

Tak hanya sang anak, mertua Ruliana, Hotdiman Sidabutar juga menjadi korban.

Rulia bahkan berterikan menyebut tak ada lagi yang menghiburnya.

Ia syok mendapati tiga orang anaknya sekaligus meninggal dunia dari peristiwa tragis kecelakaan beruntun di Jalan Asahan Km 4, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Kamis (19/11/2020) sekira pukul 09.30 WIB.

Di Ruang jenazah RSUD Djasamen Saragih Pematangsiantar, Ruliana Boru Gultom bersama sejumlah keluarga korban yang meninggal tampak dalam suasana kalut.

Hotdiman Sidabutar membonceng ketiga anaknya saat terjadi kecelakaan tersebut juga mengalami patah kaki.

Tangis Ruliana pun coba diredam keluarga silih berganti yang datang menghampiri.

"Sia-sia semua pengorbananku, semuanya habis, merekanya hartaku. Gak ada lagi yang menghibur aku. Truk kurang ajarnya itu,” jerit Ruliana yang tinggal di Km 4 Simpang, Karang Anyer Kelurahan Dolok Marlawan Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun.

Dari penuturan keluarga lainnya, saban waktu mertua Ruliana kerap mengajak jalan anak-anaknya itu.

BACA SELENGKAPNYA >>>

Baca juga: Satu dari Tiga Bocah yang Hilang Misterius Datangi Ibu di Mimpi, Ayah Yakin Buah Hatinya Masih Hidup

Baca juga: Fakta Lengkap Pria yang Jasadnya Dikubur di Kontrakan, Dibunuh Adik, Pelaku juga Kubur Orang Lain

5. Viral Prosesi Wisuda di Puncak Gunung Marapi, Harus Mendaki 7 Jam, Berhasil Raih Rekor MURI

Viral sebuah foto yang menunjukkan prosesi wisuda digelar di puncak gunung.

Wisuda tersebut ternyata dilakukan di puncak Gunung Marapi dengan waktu pendakian 7 jam.

Prosesi wisuda di atas puncak gunung tersebut mendapat rekor MURI.

Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Baiturrahim (STIKBA) Jambi, Dr Filius Chandra SE MM, menceritakan perjuangan timnya saat menggelar wisuda di puncak gunung.

Filius mengatakan, wisuda kampusnya itu digelar pada 12 November 2020 lalu.

Sedangkan lokasinya berada di puncak Gunung Marapi yang terletak di Sumatera Barat.

Filius mengaku, alasan digelarnya wisuda di atas gunung lantaran tidak ada ketentuan khusus lokasi wisuda secara daring.

Ia menilai hal tersebut bisa dilakukan di lokasi manapun, termasuk di puncak gunung.

"Wisuda daring kan bebas, mahasiswa boleh di mana saja. Kalau mereka boleh, saya juga boleh dong? Jadi sekalian saja kita wisudanya di atas gunung," ucapnya kepada Tribunnews, Kamis (19/11/2020).

BACA SELENGKAPNYA >>>

(Tribunnews)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas