Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bupati Sri Purnomo Positif Covid-19 Bukan karena Vaksin, Dinkes Sleman: Tetapi Kebetulan Saja

Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman menegaskan, dinyatakannya Bupati Sri Purnomo positif Covid-19 bukan karena suntik vaksin.

Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Bupati Sri Purnomo Positif Covid-19 Bukan karena Vaksin, Dinkes Sleman: Tetapi Kebetulan Saja
https://www.instagram.com/p/CKDRRI2LoEA/
Bupati Sri Purnomo saat menerima vaksin Covid-19 - Bupati Sri Purnomo Positif Covid-19 Bukan karena Vaksin, Dinkes Sleman: Tetapi Kebetulan Saja 

"Karena virusnya yang masuk itu lebih sedikit dibanding yang belum divaksin," terang dia.

Baca juga: Mengapa Bupati Sleman Sri Purnomo Bisa Positif Covid-19 Meski Sudah Disuntik Vaksin?

Kelanjutan di Pemerintahan

Sekda Sleman Harda Kiswaya mengungkapkan, kondisi Bupati Sri Purnomo saat ini dalam keadaan baik.

Masuk dalam kategori Orang Tanpa Gejala (OTG).

Sehingga, meskipun dinyatakan positif Covid-19 dipastikan masih tetap bisa memimpin roda Pemerintahan Kabupaten Sleman.

"Hanya memang dilakukan secara daring, karena melakukan isolasi mandiri di rumah dinas," tutur Harda.

Menurutnya, warga masyarakat masih bisa melakukan hubungan dengan Bupati melalui daring, ataupun via telfon.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, Bupati Sleman, Sri Purnomo melalui media sosial-nya juga sudah memberikan keterangan mengenai kabar dirinya yang dinyatakan positif Covid-19.

Ia mengatakan, saat ini dalam kondisi sehat. Tidak ada gejala apapun.

Pihaknya mengimbau kepada warga masyarakat, untuk selalu mematuhi Protokol Kesehatan.

Memakai masker, cuci tangan dan menjaga jarak.

"Mudahan-mudahan dengan disipilin prokes maka Covid-19 ini bisa segera selesai," harap Sri Purnomo.

Baca juga: Penjelasan Ahli soal Bupati Sleman Positif Covid-19 Setelah Divaksin

Kronologi

Dikutip dari Instagram pribadi milik Sri Purnomo dirinya menyampaikan kronologi saat terpapar virus Covid-19.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas