Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Video Viral Buku Silsilah Keluarga 225 Lembar, Dimulai dari Kelahiran Tahun 1.800 hingga Sekarang

Video yang memperlihatkan buku silsilah keluarga ratusan lembar viral di media sosial.

Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Video Viral Buku Silsilah Keluarga 225 Lembar, Dimulai dari Kelahiran Tahun 1.800 hingga Sekarang
https://www.tiktok.com/@limabelasokt
Video Viral Buku Silsilah Keluarga 225 Lembar, Dimulai dari Kelahiran Tahun 1.800 hingga Sekarang 

TRIBUNNEWS.COM - Video yang memperlihatkan buku silsilah keluarga ratusan lembar viral di media sosial.

Diketahui video tersebut pertama kali diunggah oleh akun TikTok bernama @limabelasokt.

"Ketika disuruh Bapak, buat pahami anggota keluarga dari buku silsilah keluarga ratusan lembar," tulis akun itu.

Baca juga: VIRAL Pemuda Datang ke Rumah Pacar Bawa Tanaman Hias untuk Mengambil Hati Calon Mertua

Hingga hari Rabu (3/3/2021) total sudah ada 402,7 ribu orang yang menonton video.

Jumlah like ada 40,8 ribu, komentar ada 854, dan ada 397 orang yang membagikan ulang (repost).

Selain itu ada satu akun Instagram bernama @mimincintah yang juga me-repost video viral ini.

Setelah ditelusuri, Tribunjateng.com menemukan fakta bahwa si pembuat dan pengunggah video buku silsilah keluarga ratusan lembar merupakan warga Dukuhsalam, RT 4 RW 2, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal, bernama Oka Imanidar (25).

BERITA TERKAIT

Anak ketiga dari tiga bersaudara ini mengaku tidak pernah menyangka bahwa video yang ia unggah pertama kali pada 23 Februari 2021 lalu di akun Tiktok nya akan viral.

"Saya jujur kaget, karena awalnya memang hanya bikin video Tiktok iseng pas diminta bapak lihat buku silsilah keluarganya.

Baru kemarin saya tahu ternyata unggahan videonya sampai dibuat berita dan di-repost juga sama salah satu akun Instagram," tutur Oka, pada Tribunjateng.com, Rabu (3/3/2021).

"Jadi sejak saya masih kecil bapak sudah meminta saya dan kakak untuk mengetahui silsilah keluarga."

"Tujuannya ya supaya mengetahui siapa saja keluarga kita, bahkan bapak juga sudah kasih wasiat buat meneruskan misal nanti saya sudah berkeluarga," jelasnya.

Alumni Unnes angkatan tahun 2013 ini juga bercerita, dulu saat ia mendapat tugas untuk membuat silsilah keluarga Oka mendapatkan nilai yang paling bagus di kelasnya.

Hal ini bisa diraih berkat adanya buku silsilah keluarga milik sang ayah.

Baca juga: Viral Kisah Ojol Bantu Lipat Boks saat Menunggu Pesanan

Halaman
12
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas