Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Tak Ingin Berandai-andai soal Pelaku Pembunuhan di Subang: Fokus Cari Petunjuk dan Kesesuaian

Polisi mengatakan pihaknya tak ingin berandai-andai mengenai pelaku pembunuhan ibu dan anak di Subang, Jawa Barat.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
zoom-in Polisi Tak Ingin Berandai-andai soal Pelaku Pembunuhan di Subang: Fokus Cari Petunjuk dan Kesesuaian
Tribun Jabar
Warga Dusun 2 Ciseuti, Desa Jalan Cagak, Kecamatan Jalan Cagak, Kabupaten Subang, Jawa Barat, digegerkan dengan penemuan dua orang mayat jenis kelamin perempuan dalam kondisi bersimbah darah di bagasi mobil, Rabu (18/8/2021). 

"Kalau memang ada kesesuaian, Insya Allah dalam waktu dekat kami temukan tersangkanya," ucapnya.

Baca juga: Update Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Polisi Panggil Tiga Orang Dekat Tuti Suhartini

Baca juga: Rumah Kasus Subang Kini Tak Berpenghuni: Selain Kotor, Ada Perubahan Jumlah Benda Ini

Sejauh ini, polisi telah mengumpulkan sejumlah bukti dan petunjuk terkait kasus pembunuhan di Subang.

Dikutip dari Kompas.com, petunjuk dan bukti yang sudah dikumpulkan diantaranya bercak darah di kamar korban dan mobil, jejak kaki, dan sidik jari yang hingga saat ini masih diidentifikasi.

Tak hanya itu, polisi juga menemukan papan penggilasan yang terdapat bercak darah, pisau, dan pakaian korban.

Papan penggilasan itu disembunyikan di rak barang bekas sebelum akhirnya ditemukan.

Selain itu, puluhan saksi telah diperiksa, termasuk suami Tuti, Yosef; istri muda Yosef, Mimin; dan kakak Tuti, Lilis.

Diketahui, Tuti dan Amalia ditemukan dalam kondisi tewas di bagasi mobil Alphard di kediamannya di Desa Jalancagak, Kecamatan Jalancagak, Subang, Rabu (18/8/2021).

Berita Rekomendasi

Sesaat sebelum ditemukan tewas, seorang saksi mengaku sempat melihat seseorang memarkirkan Alphard tersebut.

Namun, sosok yang dimaksud saksi itu hingga kini belum terkuak.

Kejadian Luar Biasa

Polisi berpakaian biasa mendatangi lokasi kejadian perampasan nyawa ibu dan anak di Dusun Ciseuti, Desa Jalancagak, Kecamatan Jalancagak, Kabupaten Subang, Minggu (3/10/2021).
Polisi berpakaian biasa mendatangi lokasi kejadian perampasan nyawa ibu dan anak di Dusun Ciseuti, Desa Jalancagak, Kecamatan Jalancagak, Kabupaten Subang, Minggu (3/10/2021). (Dwiki Maulana Vellayati/Tribun Jabar)

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Erdi A Chaniago, menyebut kasus pembunuhan Tuti dan Amalia sebagai kejadian luar biasa.

Baca juga: Sering Disebut Dalam Berita Kasus Pembunuhan di Subang, Siapa Mimin Istri Kedua Yosef?

Baca juga: Kepala Desa Jelaskan Mengenai Kabar Keretakan Hubungan Keluarga Korban Pembunuhan di Subang

Pasalnya, dalam kasus ini minim alat bukti dan saksi kejadian.


Tak hanya itu,Erdi bahkan mengatakan pembunuhan terhadap Tuti dan Amalia kemungkinan sudah direncanakan.

"Karena ini merupakan suatu kejahatan yang memang luar biasa, yang kemungkinan terencana."

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas