5 Fakta Petani di Lampung Dihabisi 9 Rekan Seprofesi, Motif Dendam, Pelaku Terancam Bui Seumur Hidup
Kasus petani kopi dihabisi 9 rekan seprofesi terjadi Kabupaten Lampung Barat. Motif kasus ini karena seorang pelaku dendam kepada korban.
Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Pravitri Retno W
Termasuk juga tidak ditemukan tanda pengenal.
"Kemudian, kami melakukan pemeriksaan luar bersama tim medis Puskesmas Batu Ketulis," ujar Hadi, Senin (15/11/2021).
Setelah dilakukan pemeriksaan luar, pengambilan sidik jari, serta dokumentasi, mayat dibawa ke RS Bhayangkara Polda Lampung di Bandar Lampung untuk diambil sampel tulang rusuk sebagai perbandingan DNA terhadap mayat atau korban.
Baca juga: Tak Terima Pohon Pinangnya Ditebang, Pria di Riau Habisi Saudara Ipar, Ini Kronologinya
"Selanjutnya Satreskrim Polres Lampung Barat melakukan penyelidikan dan pemberitahuan kepada masyarakat jika ada keluarga yang hilang agar melaporkan kepada pihak kepolisian," imbuh Hadi.
Setelah dilakukan proses penyelidikan, didapatkan seorang perempuan yang diduga anak korban.
"Awalnya mayat ini belum diketahui identitasnya," ujar Hadi.
Seusai tes DNA, didapat keterangan bahwa identitas korban bernama Wagimin.
3. Apara pelaku ditangkap
Satreskrim Polres Lampung Barat kembali melakukan penyelidikan.
Hasilnya, 9 orang pelaku berhasil diamankan.
Mereka adalah AJ (44), ES (29), MK (41), MS (32), Y (35), EI(47), Sa (66), Su (76), dan Min (66).
Seperti korbannya, para tersangka juga berprofesi sebagai petani.
Mereka juga bertempat tinggal di Pekon Atar Bawang, Kecamatan Batu Ketulis, Lampung Barat.
Kecuali ES yang merupakan warga Pekon Bakhu, Kecamatan Batu Ketulis, Lampung Barat.
Baca juga: Tak Mau Diajak Balikan, Janda di Gresik Dihabisi Mantan Pacar 2 Bulan setelah Suaminya Meninggal