Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mengenang 17 Tahun Tsunami Aceh: Doa Bersama, Hari Pantangan Melaut Hingga Denda Bagi Pelanggar

Selain melarang melaut, para nelayan juga diminta melaksanakan doa bersama di wilayah masing-masing seperti di Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Peudada

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Mengenang 17 Tahun Tsunami Aceh: Doa Bersama, Hari Pantangan Melaut Hingga Denda Bagi Pelanggar
Kompas TV
Bencana gempa dan tsunami Aceh 2004. 

Miftach menuturkan, 26 Desember ditetapkan sebagai hari pantangan melaut karena pada setiap tanggal tersebut adanya peringatan bencana alam gempa dan tsunami di Aceh.

Doa Bersama Peringatan 17 Tahun Tsunami Aceh, 26 Desember
Komoditas Rangka Sastra Bireuen bersama lintas organisasi lainnya, Sabtu (25/12/2021) menggelar doa dan zikir bersama dan beberapa kegiatan lainnya di Kuala Raja, Kuala Bireuen mengenang musibah tsunami yang terjadi 17 tahun lalu

Apalagi sebagian besar korbannya adalah keluarga nelayan.

"Pantangan ini satu hari penuh, mulai dari tenggelamnya matahari sampai dengan tenggelamnya matahari hari sehari setelahnya," kata Miftach.

Miftach juga menyebutkan, hari pantangan melaut di Aceh sesuai hukum adat yang telah ditetapkan yakni saat hari Jumat (sehari penuh).

Kemudian, hari raya Idul Fitri (tiga hari berturut-turut), hari raya Idul Adha (tiga hari berturut-turut).

Selanjutnya, pada hari kenduri laot (tiga hari berturut-turut), hari kemerdekaan atau HUT RI pada 17 Agustus (sehari penuh), dan hari peringatan tsunami pada 26 Desember (sehari penuh).

Doa Bersama

BERITA REKOMENDASI

Mengenang musibah tsunami Aceh yang terjadi 17 tahun lalu, komoditas kesenian Rangkang Sastra Bireuen menggelar doa dan zikir bersama di objek wisata Kuala Raja, Kuala, Bireuen.

Kegiatan ini berkat kerja sama dengan AMPI Bireuen, Lem Mukhlis, IMKJ dan Sapma PP Bireuen.

Baca juga: Gempa M 5,6 Guncang Maluku, Tidak Berpotensi Tsunami

Renungan terhadap musibah tsunami dengan tema Reunung Ie Beuna dalam rangka memperingati 17 tahun tsunami.

Selain doa bersama juga dilakukan peugleh pasie (gotong royong bersihkan pantai) dan gelar karya.

Amatan Serambi, para peserta umumnya mengenakan pakaian warna hitam melakukan zikir dan doa bersama.


Mereka menghadirkan Tgk Mahdi Juned, imum gampong setempat memimpin doa bersama.

Ketua panitia, Imamul Muttaqin kepada Serambi, mengatakan, Rangkang Sastra bersama lintas organisasi kepemudaan dan lainnya bersama-sama mengenang musibah 17 tahun lalu.

Situs tsunami kapal di atas rumah Lampulo, Banda Aceh saat dikunjungi Tribun, pada Kamis (5/12/2019)
Situs tsunami kapal di atas rumah Lampulo, Banda Aceh saat dikunjungi Tribun, pada Kamis (5/12/2019) (Tribunnews.com/Rina Ayu Panca Rini)
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas