Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemerintah Kota Solo Kehabisan Stok Vaksinasi Booster

Pemerintah Kota Solo Jawa Tengah kehabisan stok vaksin untuk vaksinasi booster.

Editor: Erik S
zoom-in Pemerintah Kota Solo Kehabisan Stok Vaksinasi Booster
STR / AFP
Ilustrasi Pemerintah Kota Solo Jawa Tengah kehabisan stok vaksin untuk vaksinasi booster. 

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Pemerintah Kota Solo Jawa Tengah kehabisan stok vaksin untuk vaksinasi booster.

Stok terakhir di distribusikan pada Selasa (1/3/2022) lalu.

"Sementara ini vaksin booster kosong," kata Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa,, Senin (7/3/2022).

"Kemarin sempat diberi 300 dosis, tapi langsung habis," ujarnya.

Baca juga: Vaksin Booster Milik Dinkes Kota Malang Jatim Telah Kedaluwarsa

Padahal capaian vaksinasi booster di Kota Solo masih rendah.

Hingga hari ini, baru diangka 27,6 persen masyarakat yang sudah dilakukan vaksin booster.

Kendari demikian, Teguh meminta masyarakat tak perlu khawatir, karena Pemkot Solo akan segera mendapatkan kiriman vaksin lagi.

Berita Rekomendasi

"Target diadakan lagi minggu depan ini, ada moderna," ujarnya.

Bila vaksin ooster sudah datang, strategi pendistribusiannya akan di evaluasi lagi.

Pemkot ingin pendistribusian vaksin booster ini lebih mendekatkan lagi kepada masyarakat, untuk percepatan vaksin booster.

Baca juga: AS Kirim Bantuan Tambahan Vaksin Sebanyak 3,5 Juta untuk Indonesia

"Nanti tak hanya di Puskesmas, tapi turun ke tingkat kelurahan hingga RT RW, Mana yang rendah akan didatangi tim," ujarnya.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Solo Siti Wahyuningsih mengatakan, kekosongan vaksin ini lantaran banyak yang expired date (ED) alias kedaluwarsa.


Jumlah vaksin yang sudah ED mencapai belasan ribu dosis.

"Kita yang ED masih punya banyak, tapi tak bisa dipakai," katanya.

Ning mengatakan, kiriman terakhir didapatkan dengan durasi ED 10 hari, sehingga Dinkes, TNI, dan Polri langsung menggerakkan vaksinasi.

Baca juga: Pelaku Perjalanan Domestik Tak Perlu Tes PCR dan Antigen jika Sudah Vaksinasi Dosis Lengkap

Penyebab banyaknya vaksin yang sudah ED sendiri dikarenakan dua hal, yakni tenaga kesehatan yang terbatas, dan banyaknya masyarakat yang tidak datang saat vaksinasi.

"Kita buka di Pendapi, animonya tidak begitu tinggi, di Puskesmas dan vaksin hari libur sudah kita mainkan juga. Nanti kita akan sasar Kelurahan," pungkasnya. (Penulis: Agil Trisetiawan)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Stok Vaksin Booster di Solo Kosong, Ternyata Ada Belasan Ribu Dosis yang Kedaluwarsa

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas