Satgas Yonif Para Raider 431 Kostrad Berbagi dengan Warga Distrik Kenyam Papua
Satgas Kodim Pegunungan Bintang Yonif Para Raider 431/SSP mendatangi rumah-rumah warga dan membagikan pakaian
Penulis: Malvyandie Haryadi
Editor: Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Satgas Kodim Pegunungan Bintang Yonif Para Raider 431/SSP mendatangi rumah-rumah warga dan membagikan pakaian layak pakai serta mainan anak-anak kepada warga di Kampung Banggai dan Kampung Merek, Distrik Kenyam.
”Tujuan dilaksanakannya kegiatan teritorial ini selain untuk menjaga hubungan baik antara Satgas dengan masyarakat, juga sekaligus untuk meningkatkan rasa cinta masyarakat terhadap NKRI dan membantu meringankan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari,” ujar Dansatgas Kodim Pegunungan Bintang Yonif Para Raider 431/SSP Letkol Inf Kemas Muhammad Nauval dalam rilis yang diterima Tribunnews, Jumat (11/3/2022).
Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk perhatian dari Satgas karena masyarakat sangat membutuhkannya.
Di kesempatan yang sama, Pasiter (Perwira Seksi Teritorial) Satgas Kapten Inf Airlangga menyampaikan, bahwa pelaksanaan kegiatan teritorial ini bertujuan untuk meningkatkan rasa kecintaan masyarakat terhadap NKRI.
Diketahui para personel Satgas juga membagikan pakaian layak pakai dan mainan anak secara langsung ke rumah-rumah warga untuk memastikan semua warga yang berada di Kampung Banggai dan Kampung Merek dapat menerima bantuan tersebut.
“Semoga kegiatan teritorial ini dapat bermanfaat serta dapat memberikan semangat bagi warga di pedalaman yang sangat sulit untuk menempuh perjalanan menuju Kota Kenyam,” ucap Kapten Inf Airlangga.
Baca juga: Danrem dan Bupati Nduga Resmikan Koramil Kenyam
Airlangga pun mengimbau warga agar tetap menjaga keamanan lingkungan serta menjaga pola hidup sehat untuk menciptakan kehidupan bermasyarakat yang aman, nyaman, dan terhindar dari segala penyakit.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.