Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tergiur Imbalan Rp 2 Juta, Petani di Sampang Madura Nekat Jadi Kurir Sabu

Imbalan itu akan diperuntukkan untuk menunjang perekonomian keluarga, karena penghasilan di setiap harinya tidak cukup memenuhi.

Editor: Erik S
zoom-in Tergiur Imbalan Rp 2 Juta, Petani di Sampang Madura Nekat Jadi Kurir Sabu
DOUG MENUEZ/GETTY IMAGES
Ilustrasi Saleh (41) asal Sampang, Madura Jawa Timur nekat menjadi kurir narkoba jenis sabu seberat seberat 100,38 gram 

Laporan Wartawan TribunMadura.com, Hanggara Pratama

TRIBUNNEWS.COM, SAMPANG - Saleh (41) asal Sampang, Madura Jawa Timur nekat menjadi kurir narkoba jenis sabu seberat seberat 100,38 gram.

Pria yang kesehariannya berprofesi sebagai petani tersebut tergiur akan imbalan yang ditawarkan oleh pelaku lainnya dalam mengantarkan sabu kepada pelanggan.

Imbalan yang ditawarkan senilai Rp 2 juta, namun uang itu hanya menjadi angan-angan saja, mengingat perbuatannya berakhir di sel tahanan Polres Sampang.

"Uang imbalannya belum diterima oleh tersangka, sebab imbalan akan diberikan ketika sabu itu telah sukses diantarkan ke pembeli," kata Kasatreskoba Polres Sampang AKP Andri Setya Putra, Selasa (15/3/2022).

Baca juga: Kurir Gadungan di Sidoarjo Jawa Timur Gasak 33 Ponsel dari Konter, Ini Modusnya

Ia menambahkan, menurut pengakuan tersangka, imbalan itu akan diperuntukkan untuk menunjang perekonomian keluarga, karena penghasilan di setiap harinya tidak cukup memenuhi.

"Tersangka memiliki anak dan istri, jadi yang bersangkutan nekat menjadi kurir untuk mencari keuntungan," pungkasnya.

Baca juga: Oknum Polisi di Tanjungbalai Sumut Jadi Kurir Sabu 2 Kilogram

Berita Rekomendasi

Diketahui, tersangka diringkus Satreskoba Polres Sampang saat hendak melakukan transaksi di di Desa Trapang, Kecamatan Banyuates, Sampang, pada (11/3/2022) sekitar 14.00 WIB.

Berita ini telah tayang di Tribun Jatim berjudul:
Alasan Petani di Sampang Nekat Jadi Kurir Sabu, Tergiur Imbalan Jutaan Rupiah

Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas