KSPSI: Buruh Jawa Timur Merasa Terbantu dengan Bantuan dari Kapolri
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan bantuan paket sembako kepada buruh yang terdampak pandemi Covid-19.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Adi Suhendi
Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan bantuan paket sembako kepada buruh yang terdampak pandemi Covid-19.
Kali ini paket sembako buruh disalurkan ke Jawa Timur.
Total paket sembako yang disalurkan mencapai 2.500.
Bantuan paket sembako diserahkan langsung Wakapolda Jawa Timur Brigjen Pol Slamet Hadi Supraptoyo.
Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea diwakili Sekjen KSPSI Hermanto Achmad dan Ketua DPD KSPSI Jawa Timur Ahmad Fauzi.
"Terimakasih kepada Kapolri atas bantuan sembako kepada para pekerja yang mengalami kesulitan ekonomi akibat dampak pandemi Covid-19," ujar Sekjen KSPSI Hermanto Achmad.
Menurutnya, bantuan ini sangat berarti bagi buruh khususnya di wilayah Jawa Timur.
Baca juga: Irjen Verdianto Iskandar Ditunjuk Kapolri Jadi Kapolda Sulawesi Barat
Ketua DPD KSPSI Jawa Timur Ahmad Fauzi mengatakan, ribuan paket sembako yang diserahkan pada buruh ini mengurangi krisis yang dialami hampir 2 tahun.
"Buruh Jawa Timur sangat terbantu dengan adanya bantuan paket sembako dari Kapolri ini," ucapnya.
Hadir juga dalam penyerahan paket sembako tersebut, Kapolresta Kombes Pol. Kusumo, Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol. Dirmanto, Kabid Propam Polda Jawa Timur Kombes Taufik Herdiansyah Zeinardi.
Seperti diketahui, pembagian sembako ini merupakan tindak lanjut dari pencanangan Vaksinasi Booster Presisi Polri bekerja sama dengan KSPSI di awal Maret lalu.
Baca juga: Dimutasi Kapolri, Kapolda Sulbar Irjen Eko Budi Sampurno Kini Didapuk Menjadi Wakalemdiklat Polri
Total sembako yang sudah diserahkan Kapolri untuk buruh sampai dengan saat ini telah mencapai 57 ribu paket di wilayah Indonesia.
Kegiatan pembagian sembako tersebut merupakan kerja sama Polri, KSPSI, PT Fajar Surya Wisesa, dan Ajaib Group.