Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hilang 2 Pekan, Kakek di Blitar Ditemukan Tewas di Kebun, Ada 2 Biawak Mati di Dekat Jasad Korban

Seorang kakek di Kabupaten Blitar, Jawa Timur ditemukan tewas di kebun tebu. Sebelumnya, korban dilaporkan hilang selama dua pekan.

Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Hilang 2 Pekan, Kakek di Blitar Ditemukan Tewas di Kebun, Ada 2 Biawak Mati di Dekat Jasad Korban
Net
Ilustrasi - Seorang kakek di Kabupaten Blitar, Jawa Timur ditemukan tewas di kebun tebu. Sebelumnya, korban dilaporkan hilang selama dua pekan. 

Yang kali pertama menemukan jasad adalah pencari pakan burung, Suwito (38), tetangga korban, Minggu (8/5/2022) sekitar pukul 11.00 WIB.

Baca juga: Detik-detik Mahasiswa Tewas Tersambar Petir, Berjalan saat Hujan, HP di Saku Celana Hangus Terbakar

Baca juga: Nekat Mandi di Sungai Berarus Deras, Remaja di Sumatera Utara Tewas Tenggelam

Suwito mengaku sedang berputar-putar di tegalan untuk mencari telur serangga untuk pakan burung.

Saat sampai ke lahan tebu milik korban yang seluas 2 hektare, ia mencium bau bangkai yang menyengat.

"Setelah dicari, akhirnya ditemukan kalau bau itu berasal dari bangkai dua biawak dan di dekatnya ada orang meninggal," paparnya.

Suwito mengaku gemetar saat menemukan ada jasad manusia, namun mendekatinya.

Ia malah kaget karena itu adalah jasad Sutrisno, orang yang dikenalnya.

"Namun, yang membuatnya kaget karena ada dua bangkai biawak di dekat jasad korban," ungkapnya.

Berita Rekomendasi

Belum diketahui kapan kematian korban namun diduga lebih dari lima hari. Karena korban pergi tanpa pamit sejak hampir sepekan.

Selain itu lokasi penemuannya agak terpencil. Selain berada di atas bukit, juga jauh dari gubuk yang ada di tegalan korban atau berjarak sekitar 300 meter dari gubuk itu.

Sebelumnya, Selasa (27/4/2022) lalu, petugas bersama warga dan keluarga korban yang melakukan pencarian menemukan sepeda motor dan surat wasiat yang ditulis tangan oleh korban.

"Saat kami mencari k,orban sudah tak ditemukan di gubuk tegalan tebunya. Dan jasad korban ditemukan agak jauh dari gubuknya. Atas permintaan keluarganya, korban sudah dimakamkan setelah dievakuasi dari TKP," ungkapnya.

Baca juga: Pria di Minahasa Utara Tewas Disabet Parang di Acara Pernikahan, Berawal dari Pesta Miras

Seperti sudah diberitakan, Jumat (29/4/2022) lalu, kepergian korban membuat susah keluarganya.

Bukan hanya istri dan anak-anaknya yang bingung mencarinya, namun warga desanya juga ikut ramai-ramai mencarinya.

Sejak kepergiannya waktu itu, korban diketahui membawa sepeda motor Honda Supra dan beralasan pergi ke tegalannya.

Halaman
123
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas