Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cerita Agung Tarmanto, 25 Tahun Jadi Sopir, Mulai Rasakan Kesejahteraan setelah Gabung Trans Jateng

Agung Tarmanto (48) sudah 25 tahun menjadi sopir. Sejak bergabung menjadi juru mudi bus Trans Jateng pada 2020, kesejahteraan mulai dirasakannya.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Cerita Agung Tarmanto, 25 Tahun Jadi Sopir, Mulai Rasakan Kesejahteraan setelah Gabung Trans Jateng
Tribunnews.com/Wahyu Gilang Putranto
Agung Tarmanto (48) sopir BRT Trans Jateng koridor 5 di Terminal Tirtonadi Solo, Jawa Tengah, Kamis (29/9/2022). Sudah 25 tahun Agung Tarmanto menjadi sopir, kini ia mengaku mulai menikmati kesejahteraan setelah bergabung dengan Trans Jateng pada September 2020 silam. 

Rawat dan Besarkan 2 Buah Hati

Agung tinggal di Dukuh Gunungduk, Desa Bulurejo, Kecamatan Gondangrejo, Karanganyar, bersama dua orang putra-putrinya, Sintia (19) dan Rofi (11).

Sintia sudah bekerja di sebuah pabrik swasta di Karanganyar dan Rofi masih duduk di kelas V SD.

Sementara istri Agung sudah lebih dulu menghadap Sang Maha Kuasa, empat tahun lalu.

“Ibu sudah tidak ada, sudah empat tahun, dulu sakit batuk kering, mungkin karena efek kerja di pabrik dulu,” ungkap Agung.

Agung Tarmanto (48) saat mengemudikan unit BRT Trans Jateng koridor 5 Solo-Sumberlawang, Kamis (29/9/2022).
Agung Tarmanto (48) saat mengemudikan unit BRT Trans Jateng koridor 5 Solo-Sumberlawang, Kamis (29/9/2022). (Tribunnews.com/Wahyu Gilang Putranto)

Meski telah ditinggal istri, pria berkaca mata ini tetap semangat merawat dua buah hatinya dengan semangat dan tanggung jawab.

Kini, bekerja sebagai sopir bus Trans Jateng diakui Agung menjadikan kehidupannya lebih tenang, dibanding menjadi sopir bus ompreng.

Berita Rekomendasi

“Bedanya sama ngompreng dulu, kalau di Trans Jateng sekarang sudah ada pendapatan tetap per bulan, dapat gaji, termasuk uang makan harian.”

“Yang penting kita jalan sesuai aturan sesuai SOP gitu aja, lebih nyaman tidak kepikiran, tidak mikir setoran,” ungkap Agung sembari mengelap kacamatanya.

Agung mengatakan, perekonomian keluarganya mulai stabil setelah ia bergabung di Trans Jateng.

Gaji yang didapat Agung per bulan sudah lebih tinggi dibanding Upah Minimun Kabupaten/Kota (UMK) tertinggi di Jawa Tengah.

Sistem Kerja Agung di Trans Jateng

Agung mengungkapkan, Trans Jateng koridor 5 dengan rute Solo-Sumberlawang mengoperasikan 14 unit bus.

Satu unit bus dapat melakoni perjalanan tiga kali pulang-pergi (PP) Solo-Sumberlawang.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas