Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gelagat Tak Biasa Mahasiswi IPB yang Hilang di Gorong-gorong: Tidak Biasanya Tempuh Jalan Dadali

Mahasiswi IPB itu diketahui tida biasanya menempuh Jalan Dadali ketika pulang ke Cilebut.

Editor: Erik S
zoom-in Gelagat Tak Biasa Mahasiswi IPB yang Hilang di Gorong-gorong: Tidak Biasanya Tempuh Jalan Dadali
kolase Instagram
Sosok Adzra Nabila, mahasiswi IPB yang hanyut di gorong-gorong di Jalan Dadali, Tanah Sereal, Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (11/10/2022). Adzra hingga kini belum ditemukan pada hari ke-3 pencarian. 

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR- Adzra Nabila (20), seorang mahasiswi IPB hingga kini belum berhasil ditemukan Tim SAR Gabungan, Kamis (13/10/2022).

Adzra dinyatakan hilang usai terperosok di gorong-gorong Jalan Dadali, Tanah Sereal, Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (11/10/2022).

Baca juga: UPDATE Mahasiswi IPB Terseret Banjir, Nasib Korban Belum Diketahui, Keluarga Sudah Ikhlas

Mahasiswi program studi Ekowisata itu diketahui tidak biasanya menempuh Jalan Dadali ketika pulang ke Cilebut.

Adzra Nabila biasanya melewati jalur Kebon Pedes.

Keterangan tersebut disampaikan Rusmanah, kakak kandung dari orangtua Adzra Nabila

"Anaknya enggak pernah lewat jalur ini, biasanya dia tuh lewat Kebon Pedes. Temennya lewat Kebon Pedes, dia justru lewat sini. Temennya juga bingung kenapa dia jalan sini. Mungkin saat itu dia menduga jalan ini enggak banjir, makanya di lewat sini," kata Rusmanah di lokasi kepada TribunnewsBogor.com, Rabu (12/10/2022).

Dia pun menceritakan bahwa setelah kejadian itu Adzra Nabila sulit dihubungi.

Berita Rekomendasi

Bahkan, saat dihubungi oleh orang tuanya, Adzra Nabila tetap tidak menjawab.

Baca juga: Mahasiswi IPB yang Hanyut 3 Hari Lalu di Kota Bogor Belum Ditemukan: Tim SAR Temukan Spion Motor

"Info dari temennya juga gitu tadi nanya ke temennya, tas sama HP mau ditaro di mana? Kata temennya taro di jok motor aja, sama dia mungkin di taro di jok motor untuk menghindari kehujanan. Ibunya nelpon engga diangkat, di-WA juga cuma ceklis satu," ungkap Rusmanah.

Sosok Adzra Nabila

Masih dalam pencarian, Adzra Nabila hingga kini dicemaskan keluarga dan teman-temannya.

Melalui laman media sosial, teman-teman hingga warga Bogor berbondong-bondong melayangkan doa untuk Adzra Nabila.

Diketahui, Adzra Nabila adalah mahasiswi D3 IPB, kini dia semester 5.

Baca juga: 8 Warga Tertimbun Longsor di Gang Barjo Bogor, 3 Orang Masih Dievakuasi, 1 Orang Meninggal Dunia

Sebelum menghilang terseret arus hujan, Adzra Nabila nyatanya sempat berkomunikasi dengan keponakannya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas