Suasana Rumah Erina Jelang Dinikahi Kaesang, Aparat Masih Berjaga, Pengantin Sudah di Lokasi Akad
Dalam hitungan jam, Erina Sofia Gudono atau Erina Gudono akan dinikahi Kaesang Pangarep. Bagaimana situasi jelang akad nikah?
Editor: Anita K Wardhani
Hanya ada beberapa pekerja yang sedang berkemas-kemas.
Tenda mulai dibongkar.
Beberapa kendaraan pengangkut telah berada di sekitar rumah Erina Gudono .
Tidak tampak pengamanan ketat seperti dua hari sebelumnya.
Hanya terlihat, ada beberapa petugas pengaman, dari Kepolisian maupun TNI yang berjaga di penggal jalan menuju Kediaman Erina Gudono .
"Mbak Erina sudah berangkat. Sekitar jam dua dini hari," kata Petugas Kepolisian yang berjaga di seputar lokasi.
Bergeser di gedung serbaguna, di sekitar kediaman Erina Gudono yang sebelumnya dijadikan tempat nonton bareng kini sepi.
Ada beberapa polisi yang berjaga tapi hampir tidak ada aktivitas.
Diketahui, Kaesang dan Erina bakal melangsungkan akad nikah pada 10 Desember 2022 ini di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo .
Namun rangkaian acaranya, telah dimulai pada 8 Desember lalu dengan agenda semaan Alquran dan pengajian.
Selanjutnya, pada 9 Desember telah dilakukan upacara pemasangan bleketepe tuwuhan dan siraman pengantin.
Kemudian pada malam harinya, dilakukan upacara Midodareni.
Upacara yang mempertemukan dua keluarga itu berlangsung hangat penuh kekeluargaan.
Masing-masing dari Keluarga Presiden Joko Widodo maupun keluarga Sofiatun Gudono saling memperkenalkan anggota keluarga.