Fakta Viral Rumah Mewah Ibu Eny Terbengkalai, Ibu dan Anak Minum Pakai Air Hujan
Berikut ini fakta-fakta viralnya rumah mewah Ibu Eny di kawasan Cakung, Jakarta Timur yang dibiarkan terbengkelai.
Penulis: Daryono
Editor: Nanda Lusiana Saputri
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini fakta-fakta viralnya rumah mewah Ibu Eny di kawasan Cakung, Jakarta Timur yang dibiarkan terbengkalai.
Rumah mewah Ibu Eny yang terbengkalai itu viral setelah diangkat sebagai konten oleh seorang Youtuber.
Meski terbengkalai, rumah mewah itu tidak dalam kondisi kosong.
Dengan kondisi tanpa aliran listrik dan air, rumah tersebut ditinggali oleh Eny dan anaknya, Tiko.
Eny rupanya mengalami depresi setelah ditinggal suaminya pada tahun 2010 lalu.
Atas keberadaan Eny dan Tiko yang tinggal di rumah terbengkalai itu, Dinas Sosial Jakarta Timur akhirnya turun tangan.
Dihimpun Tribunnews.com, Kamis (5/1/2023), berikut fakta-fakta seputar rumah mewah Ibu Eny yang terbengkalai:
1. Awal mula terungkap ke publik
Keberadaan Eny dan Tiko yang tinggal di rumah tanpa aliran listrik dan air itu terungkap dari laporan seorang Youtuber.
Sang Youtuber hendak membuat konten bertema mistis dengan mendatangi rumah Ibu Eny yang terbengkalai.
Tak disangka, Youtuber itu justru bertemu anak Eny, Tiko.
"Kalau enggak salah dari konten Bang Brew TV. Dia soal hantu-hantu gitu di rumah kosong. Saat masuk (rumah viral di Cakung), ternyata ketemu sama pemiliknya, Tiko," kata Komandan Regu Tim Reaksi Cepat Suku Dinas Sosial Kota Jakarta Timur, Kurniawan Muhammad di kantornya, Rabu (4/1/2023), dikutip dari Kompas.com.
Tak hanya bertemu Tiko, Youtuber atas nama Bang Brew TV juga bertemu dengan Eny.
Setelah mengetahui rumah tersebut berpenghuni, pemilik akun Bang Brew TV mengontak Pratiwi Noviyanthi selaku Youtuber yang kerap mengunggah video soal kemanusiaan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.