Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pukul Anggota Satpol PP, Pria asal Bukittinggi Diamankan Saat di Kedai Tuak

Pelaku memukul satpol karena tidak terima kekasihnya ikut terjadi razia satpol PP

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Pukul Anggota Satpol PP, Pria asal Bukittinggi Diamankan Saat di Kedai Tuak
Net
Ilustrasi - Seorang pria berinisial AM (38) ditangkap polisi seusai memukul personel Satpol PP saat melaksanakan razia minuman keras di Pasar Bawah Bukittinggi, Sumatera Barat 

"Tak senang adiknya ini ditangkap, pelaku itu langsung memukul wajah anggota di pos penjagaan markas," terang Efriadi.

Usai pemukulan dilakukan, kata Efriadi, pelaku langsung pergi, beruntung wajah pelaku dikenali oleh personel dan segera dilakukan pengejaran.

"Saat ini pelaku telah diamankan di Mapolresta Bukittinggi, selanjutnya kami upayakan penegakan hukum sesuai ketentuan yang berlaku," tutur Efriadi.

Terkait dengan insiden itu, kata Efriadi, baru pertama kali terjadi di Bukittinggi, tentang warga yang memukul anggota Pol PP.

"Sebelumnya belum pernah, ini kali perdana pemukulan ke anggota terjadi. Kami cukup menyayangkan dan bakal lebih waspada lagi," kata Efriadi.

Efriadi menuturkan, bakal meningkatkan keamanan serta siaga dari seluruh personelnya. Supaya, kejadian pemukulan ini tak kembali terjadi.(TribunPadang.com/Alif Ilham Fajriadi)

Artikel ini telah tayang di TribunPadang.com dengan judul Tak Terima sang Kekasih Diamankan saat Razia Miras, Pria di Bukittinggi Pukul Personel Satpol PP

BERITA TERKAIT
Sumber: Tribun Padang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas