Sopir Taksi Online di Sukoharjo Dibegal, Kepala Korban Dihantam Pakai Paving Block
Seorang sopir taksi online di Sukoharjo jadi korban pembegalan. Kepalanya dihantam paving blok
Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Endra Kurniawan
Korban juga sempat menyemprotkan parfum ke mata pelaku sebagai bentuk perlawanan.
Pelaku pun akhirnya berhasil didorong keluar dan korban akhirnya segera pergi untuk mencari pertolongan.
"Korban meminta bantuan warga kampung yang berada di sekitar 300 meter dari TKP," aku dia.
Pihak kepolisian mengamankan satu potongan paving block dan satu lembar kuitansi berobat sebagai barang bukti.
"Diduga menggebuknya pakai paving block," jelas dia.
Ciri-ciri Pelaku
AKBP Wahyu juga mengungkapkan, pihaknya masih menyelidiki aksi pembegalan ini.
"Pelaku memiliki ciri-ciri tinggi sekitar 160 cm," jelasnya, kepada TribunSolo.com, Sabtu (1/4/2023).
Baca juga: Firli Bahuri Berhentikan Direktur Penyelidikan Brigjen Endar Priantoro dari KPK
Pelaku juga diduga telah mempersiapkan aksi begalnya dengan matang.
Sebab, pelaku menggunakan pakai tertutup saat melaksanakan aksinya.
Misal menggunakan topi warna hitam, jaket, kaos dan celana panjang warna hitam serta masker.
"Saat di perjalanan, pelaku menggunakan logat jawa halus ketika berbicara," terang Kapolres.
Pelaku juga saat ini dalam penyelidikan.
"Teradu saat ini dalam lidik," imbuh pungkas Wahyu.
(Tribunnews.com, Renald)(TribunSolo.com, Erlangga Bima Sakti)