Viral Nenek Dituduh Curi 20 Buah Kelapa Milik Sendiri: Dilaporkan Tetangga dan Dimintai Uang Damai
Berikut informasi soal nenek dituduh mencuri 20 buah kelapa miliknya sendiri di Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat (Kalbar). Dipolisikan tetangga.
Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Wahyu Gilang Putranto
"Karena nenek ini tidak mencuri, nenek itu menyuruh orang memanjat pohon kelapa yang ditanamnya beberapa puluh tahun lalu, si nenek yang menanam ini," jelas Jelani.
Nenek Jaenab dalam kesempatannya juga menegaskan, dirinya tidak mungkin mencuri buah kelapa.
Ia menilai pelaporan dirinya ke polisi hanya salah paham dengan sang tetangga.
“Sebenarnya ini hanya salah paham, karena pohon kelapa saya dengan Asmad berdekatan,” ucap Jaenab.
Baca juga: Viral Bakar Sekolah karena Bullying, Ini 5 Cara untuk Kamu Hadapi Perundungan di Lingkunganmu
Berakhir damai di kantor polisi
Pada akhirnya masalah antara Nenek Jaenab dengan tetangganya berakhir damai.
Proses mediasi yang digelar di Aula Mapolsek Jongkat, Kecamatan Jongkat, Kabupaten Mempawah, menemui titik temu pada Senin 3 Juli 2023.
Kapolsek Jongkat, Iptu Mulyadi Jaya, menjelaskan kedua belah pihak sepakat untuk berdamai.
"Alhamdulillah pagi ini perkara dugaan kasus pencurian 20 buah kelapa sudah bersepakat diselesaikan secara kekeluargaan antara pengadu dan teradu," kata dia, dikutip dari TribunPontianak.com.
Mulyadi melanjutkan, kesepakatan damai ditandai dengan tanda tangan pernyataan. Asmad juga telah mencabut laporan.
"Sehingga kasus ini berakhir damai," tutup Mulyadi.
(Tribunnews.com/Endra Kurniawan)(TribunPontianak.co.id/Ramadhan)(Kompas.com)