Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Josh Tak Berhenti Menangis, Hadiah Umrah Gratis dari Ikut Jalan Sehat Diganti Televisi dan Dispenser

Kisah seorang remaja berusia 12 tahun yang batal mendapatkan hadiah umrah gratis viral di media sosial.

Editor: Wahyu Aji
zoom-in Josh Tak Berhenti Menangis, Hadiah Umrah Gratis dari Ikut Jalan Sehat Diganti Televisi dan Dispenser
Kompas.com/Ist
Event jalan sehat bertajuk "Merdeka Anak Rakyat" berhadiah umrah dimenangkan seorang anak, Josh alias Rifky (12), warga Kompleks Puri Asri, Kecamatan Tamalanrea, Makassar. 

"Haknya dirampas. Masa hadiah umrah digantikan tivi dan dispenser," katanya.

Meski Indah Astriani telah protes keras, pihak panitia tetap tetap bersikukuh dengan berbagai alasan diberikan.

Respons Ketua DPRD Makassar

Menanggapi hal itu, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Makassar Rudianto Lallo mengatakan, acara jalan sehat dan panjat pinang pada Minggu (13/8/2023) tersebut dihadiri 15.000 peserta.

Kegiatannya pun berlangsung di Lapangan Tala Kompleks BTP, Kelurahan Buntusu, Kecamatan Biringkanaya Makassar.

Menurutnya, jalan sehat ini sudah dilakukan enam kali di kecamatan yang berbeda di Kota Makassar.

Baca juga: Meriahkan HUT Ke-78 RI, BPKH Gelar Lomba Bikin Lirik Mars Berhadiah Umrah, Simak Syarat & Ketentuan

Dalam aturan panitia telah jelas disebutkan bahwa pemenang hadiah umrah tersebut harus orang dewasa yang mempunyai KTP.

"Ini jalan sehat, sudah 6 kali dilakukan di kecamatan berbeda di Kota Makassar."

Berita Rekomendasi

"Pada jalan sehat sebelumnya juga, sudah banyak pemenang dibatalkan sesuai aturan dari panitia yang telah ditetapkan," katanya.

Rudianto mengatakan, terkait dengan Josh alias Rifky yang masih berusia 12 tahun, sudah jelas yang bersangkutan tidak memenuhi syarat wajib yakni memiliki NIK e-KTP untuk pemenang hadiah utama umrah.

"Jadi hadiah umrah itu wajib memiliki KTP."

"Jadi pemenang hadiah umrah yang tidak ber-KTP kami tegas menolak."

"Jadi kami berikan hadiah televisi saja, supaya tidak terlalu kecewa," tegasnya.

Dia membenarkan, bukan hanya Rifki yang namanya dibatalkan sebagai penerima hadiah.

"Ada beberapa peserta juga dibatalkan sebelumnya, karena yang bersangkutan tidak berada di tempat."

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas