Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bus Masuk Jurang di Tapanuli Utara, 2 Orang Dilaporkan Tewas dan Belasan Luka-luka

Tepat di TKP posisi jalan lurus dan menurun mobil melaju tidak terkontrol lalu terjun ke jurang sedalam 30 meter sebelah kiri

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Bus Masuk Jurang di Tapanuli Utara, 2 Orang Dilaporkan Tewas dan Belasan Luka-luka
ist
ilustrasi kecelakaan - Bus penumpang Sumatera Tapanuli Transport (STT) masuk ke jurang sedalam 30 meter di di Desa Pagaran Lambung I, Kecamatan Adiankoting, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Sumatera Utara, Minggu (7/1/2024) sekitar pukul 6.30 WIB 

TRIBUNNEWS.COM, TAPANULI UTARA - Bus penumpang Sumatera Tapanuli Transport (STT) masuk ke jurang sedalam 30 meter di di Desa Pagaran Lambung I, Kecamatan Adiankoting, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Sumatera Utara, Minggu (7/1/2024) sekitar pukul 6.30 WIB. 

Kejadian itu mengakibatkan 2 orang tewas  dan 11 lainnya mengalami luka-luka.

Korban tewas adalah sopir bus berinisial MM (56) dan penumpang berinisial FM.

Kasat Lantas Polres Taput, AKP Dahnial Saragih mengatakan, mulanya, bus berangkat dari Kecamatan Tarutung, Taput, menuju Kota Sibolga.

Baca juga: Truk Pengangkut Surat Suara Pemilu Masuk Jurang di Semarang, Polisi Jaga Ketat Lokasi

Keterangan saksi mata, saat  di lokasi kecelakaan, sopir bus yang diduga mengantuk menjadi penyebab kecelakaan.

"Tepat di TKP posisi jalan lurus dan menurun mobil melaju tidak terkontrol lalu terjun ke jurang sedalam 30 meter sebelah kiri," ujar Dahnial dalam keterangan tertulis.

Kondisi bus di Tapanuli Utara yang masuk jurang sedalam 30 meter, Minggu (7/1/2024). Dalam insiden ini, dua orang tewas dan 11 lainnya terluka.
Kondisi bus di Tapanuli Utara yang masuk jurang sedalam 30 meter, Minggu (7/1/2024). Dalam insiden ini, dua orang tewas dan 11 lainnya terluka. (Dokumentasi Polres Tapanuli Utara)

Seorang korban lain berinisial NN, mengalami luka berat, dan dilarikan ke rumah sakit. Untuk korban luka ringan inisialnya, NA, MS, R, LT, YAN, MT, LMS, TKL, RJL, dan MTS.

Berita Rekomendasi

"Untuk korban luka-luka, setelah sempat dirawat di Puskesmas Adiankoting sudah dijemput, keluarga masing-masing dan yang luka berat masih dalam perawatan," tutup Dahnil. (Kompas.com/Rahmad Utomo)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bus Masuk Jurang Sedalam 30 Meter, 2 Tewas dan 11 Luka "

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas