Viral Driver Ojol Ludahi Perempuan di Kota Malang, Ngamuk karena Orderan Dibatalkan, Kini Minta Maaf
Sebuah video yang memperlihatkan cekcok yang terjadi antara driver ojek online (ojol) dengan calon penumpang di Kota Malang menjadi viral.
Penulis: Isti Prasetya
Editor: Wahyu Gilang Putranto
Namun, saat sampai di titik jemput, calon penumpang tersebut membatalkan sepihak.
"Saat pengendara ojol ini mau sampai di UM (Gerbang UM Jalan Veteran), dibatalkan sama mbaknya," lanjutnya.
Anton menyebutkan, tidak ada kekerasan fisik yang dilakukan oleh pelaku pengendara ojol tersebut.
"Tidak ada pemukulan. Pengendara ojol tersebut juga sudah membuat video klarifikasi dan meminta maaf kepada perempuan calon penumpangnya itu," ungkapnya.
Baca juga: Viral Juru Parkir Liar Ancam Kempesi Ban Mobil Akibat Bayar Cuma Rp2.000, Berakhir Dimediasi Polisi
Pelaku minta maaf
Mengutip SuryaMalang, pelaku bernama Arif itu mengakui perbuatannya tersebut.
"Saya mau klarifikasi terkait video yang tersebar di media sosial. Bahwa iya, memang itu saya dan kejadiannya terjadi pada Jumat (15/3/2024) sekitar pukul 16.30 WIB di gerbang UM (gerbang UM Jalan Veteran)," ujar Arif.
Dia juga meminta maaf terhadap masyarakat atas kejadian itu.
"Saya minta maaf atas kejadian yang membuat masyarakat menjadi resah. Dan saya juga minta maaf terhadap orang-orang yang merasa dirugikan atau menjadi trauma, terutama kepada mbaknya," lanjut Arif.
Dengan adanya kejadian itu, juga menjadi pembelajaran untuk bisa mengontrol emosi dengan baik.
"Untuk ke depannya, saya akan berusaha untuk lebih baik dan untuk lebih memgontrol emosi. Serta tidak akan mengulangi lagi kejadian seperti itu," tandasnya.
Sebagian artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul Marah Sambil Ludahi Perempuan, Driver Ojek Online di Kota Malang Minta Maaf dan Beri Klarifikasi
(Tribunnews.com/Isti Prasetya, SuryaMalang.com/Kukuh Kurniawan)