Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sosok Kadian, Pelajar Tewas saat Ikut Konvoi Persib: Penyuka Sepakbola yang Hafal Nama Para Pemain

Sang ibu mengatakan setiap bepergian, Kadian selalu minta izin kepadanya atau kepada ayahnya.

Penulis: Dewi Agustina
zoom-in Sosok Kadian, Pelajar Tewas saat Ikut Konvoi Persib: Penyuka Sepakbola yang Hafal Nama Para Pemain
Tribun Jabar/Lutfi Ahmad Mauludin
Kokom Komalasari dan Abdurrahman, orang tua M Kadian mengungkap sosok Kadian, sang putra pecinta sepakbola. Kadian (15) meninggal dunia usai terjatuh saat tengah konvoi Persib Bandung di Flyover Mochtar Kusumaatmadja, Sabtu (1/6/2024). 

"Jadi di sini itu berangkat tiga motor," ujar Aos.

Menurut Aos, saat berangkat jalanan sudah mulai macet sejak Arcamanik, dirinya bersama korban sempat beristirahat di dekat Gedung Sate.

"Lalu kami melanjutkan ke Jembatan Pasopati, kami diam di situ, lalu anak saya dan almarhum mau beli minum, dan saya juga nitip ke mereka membelikan kopi," kata Aos.

Baca juga: Reaksi Dua Pemain Buangan Bojan Hodak setelah Persib Juara Liga 1 2023/2024

Aos mengungkapkan, setelah sekitar 15 menit anak-anak belum kembali, di jembatan jarak sekitar 300 meter darinya, terdapat orang yang kumpul.

"Saat itu, biasanya kalau ada yang kumpul biasanya ada yang menggeber-geber knalpot kendaraan atau mengibarkan bendera dan lainnya. Tapi saya lihat itu nggak ada, saya penasaran langsung melihatnya," kata Aos.

Ternyata, kata Aos, Kadian, telah telentang dengan darah di kepalanya, saat itu langsung dibawa ke RSHS.

"Saya mengikutinya, di belakang, namun tak terkejar karena terjebak macet," ujar dia.

Makam M Kadian, bobotoh yang tewas terjatuh dari mobil di Flyover Flayover Mochtar Kusumaatmadja, Sabtu (1/6/2024) saat ikut konvoi menyambut pemain Persib Bandung.
Makam M Kadian, bobotoh yang tewas terjatuh dari mobil di Flyover Flayover Mochtar Kusumaatmadja, Sabtu (1/6/2024) saat ikut konvoi menyambut pemain Persib Bandung. (Tribun Jabar/Lutfi Ahmad Mauludin)
Berita Rekomendasi

"Kalau pas di lokasi sepertinya masih ada nyawanya, namun mungkin di perjalanan ia meninggal."

Aos mengaku tak mengetahui pasti penyebab kecelakaan tersebut.

"Namun, kata anak saya almarhum saat itu naik mobil," katanya.

Isak Tangis Keluarga

Jenazah Kadian telah dimakamkan di pemakaman yang tak jauh dari rumahnya, di Kampung Babakanjati, Cileunyi, Kabupaten Bandung, sekitar pukul 09.00 WIB.

Kedatangan jenazah ke rumah duka pagi tadi disambut isak tangis keluarga dan kerabatnya, serta para Bobotoh.

Usai disalatkan, jenazah dimakamkan, beberapa Bobotoh juga turut hadir dan mengikuti prosesi pemakaman.

Baca juga: Detik-detik Kecelakaan Rombongan Pengantar Haji di Tol Boyolali, Minubus Alami Pecah Ban

Lokasi pemakaman tersebut hanya berjarak sekitar 100 meter dari rumah duka.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas