Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ahli Mata di Sidang PK Kasus Vina Patahkan Kesaksian Aep: Mustahil Lihat Wajah di Jarak 50 M

Ahli mata di Sidang PK kasus Vina menjelaskan, mustahil bisa melihat wajah orang dari jarak 50 meter dengan cahaya minim.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Ahli Mata di Sidang PK Kasus Vina Patahkan Kesaksian Aep: Mustahil Lihat Wajah di Jarak 50 M
Kolase Tribunnews.com
Terpidana kasus Vina dalam Sidang Peninjauan Kembali (PK) di Pengadilan Negeri Cirebon, Rabu (11/9/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Sidang lanjutan Peninjauan Kembali (PK) terpidana kasus Vina kembali digelar di Pengadilan Negeri Cirebon, Jawa Barat, Senin (23/9/2024).

Dalam sidang tersebut, pihak enam terpidana kasus Vina menghadirkan saksi ahli mata, dr Mayasari dari Rumah Sakit Mata Cicendo, Bandung.

Kehadiran ahli mata ini sekaligus mematahkan kesaksian Aep.

Melansir TribunJabar.id, Mayasari menjelaskan terkait kemampuan penglihatan manusia dalam jarak tertentu, terutama saat kondisi malam hari dengan penerangan minim.

Awalnya, Mayasari mendapat pertanyaan dari kuasa hukum enam terpidana, Jutek Bongso.

Jutek bertanya mengenai sejauh mana seseorang bisa melihat objek pada malam hari dengan cahaya terbatas.

"Kalau seseorang berdiri di luar ruangan pada pukul 21.00 hingga 22.00 WIB dengan penerangan minim, kira-kira berapa jauh ia bisa melihat orang yang lewat atau aktivitas lainnya?" tanya Jutek.

Berita Rekomendasi

Mayasari lantas menjelaskan mengenai kemampuan pengenalan wajah manusia atau face recognition.

Menurutnya, dalam kondisi penerangan yang cukup, jarak maksimal untuk mengenali wajah seseorang adalah 10 hingga 15 meter.

"Dalam jarak tersebut, mata manusia bisa mengenali wajah, misalnya bentuk mata, hidung, dan bibir," urainya.

Namun, lanjut dia, jika jaraknya lebih dari 15 meter, kita hanya bisa melihat sesosok, tanpa mampu mengenali wajah secara detail.

Baca juga: Ahli Mata Dihadirkan dalam Sidang PK Lanjutan Kasus Vina Cirebon untuk Beberkan Fakta Baru

Jutek kemudian menanyakan apakah mungkin seseorang dapat melihat aktivitas dari jarak 50 meter dengan cahaya terbatas.

Mayasari menegaskan, hal itu mustahil.

"Dari jarak 50 meter, apalagi dengan penerangan minim, tidak mungkin bisa melihat aktivitas orang dengan jelas. Apalagi mengenali wajah, apalagi jika ada penutup seperti tensoplast di wajah," paparnya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas