Harta Kekayaan Haryanto Kepala Dispora Wonogiri, Stafnya Lupa Daftarkan Atlet di Popda Jateng 2024
Profil dan harta kekayaan Haryanto, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga dan Pariwisata (Kadisporpar) Kabupaten Wonogiri
Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Garudea Prabawati
- Sekcam Jatiroto 2007-2013
- Sekcam Ngadirojo 2013-2014
- Camat Paranggupito 2014-2016
- Kabag Humas Setda Wonogiri 2016-2019
- Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Wonogiri 2019-2022
- Kepala Disporapar Wonogiri 2022-sekarang
Bupati Minta Maaf
Bupati Wonogiri, Joko Sutopo, telah menyampaikan perminta maaf atas tindak memalukan staf dinas itu.
Bupati membenarkan staf Disporapar Wonogiri yang sudah diberi tugas mendaftarkan nama para atlet, lupa mendaftarkan.
“Karena lupa alasannya. Tetapi saya tidak menerima alasan lupa seperti itu, Tidak bisa dong."
"Ini berarti ada fungsi kontrol yang tidak berjalan dengan baik,” katanya, dikutip TribunJateng.com, Jumat 8/11/2024).
Joko mengaku, kejadian ini sangat memalukan.
Oleh karenanya dirinya meminta maaf kepada masyarakat Wonogiri, khususnya para atlet yang sudah berlatih untuk mempersiapkan diri.
“Atas nama Pemkab Wonogiri kami dengan kerendahan hati kami menyampaikan permohonan maaf atas kelalaian, kealpaan, dan ketidakprofesionalan organisasi perangkat daerah teknis kami."
"Dan saya meyakini menimbulkan preseden negatif bagi Pemkab Wonogiri. Ini tamparan yang memalukan bagi Pemkab Wonogiri,” tegasnya.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Alasan 107 Atlet Gagal Tampil di Popda Jateng, Gegara Staf Disporapar Wonogiri Lupa Daftar
(Tribunnews.com/Gilang Putranto, Endra Kurniawan) (TribunJateng.com)