Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prabowo Dilarang Kampanye di Semarang, Begini Penjelasan Wali Kota Hendi hingga Ganjar Pranowo

Kampanye di Kota Solo, Jawa Tengah ternyata menjadi kampanye akbar terakhir calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto.

Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Prabowo Dilarang Kampanye di Semarang, Begini Penjelasan Wali Kota Hendi hingga Ganjar Pranowo
HANDOUT
Kampanye di Kota Solo, Jawa Tengah ternyata menjadi kampanye akbar terakhir calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto. 

Tak hanya itu, Lapangan Pancasila juga tidak diperuntukkan kampanye akbar partai politik peserta pemilu.

Hal ini dijelaskan oleh Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemkot Semarang, Wing Wiyarso yang berdasarkan ketentuan Lapangan Pancasila tidak diperuntukkan untuk lokasi kampanye tahun 2019.

Penentuan lokasi kampanye telah diatur sepenuhnya oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang.

"Sudah ada larangan dari KPU dan itu bukan wewenang kami. Di situ juga tidak dimasukkan ke dalam lokasi kampanye," kata Wing, saat dikonfirmasi, Kamis (11/4/2019).

2. Wali Kota Hendrar Prihadi

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi (Hendi) angkat bicara terkait pelarangan pelaksanaan kampanye Calon Presiden RI nomor urut 02 Prabowo Subianto di kawasan simpanglima
Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi (Hendi) angkat bicara terkait pelarangan pelaksanaan kampanye Calon Presiden RI nomor urut 02 Prabowo Subianto di kawasan simpanglima (TRIBUN JATENG/REZA GUSTAV)

Serupa dengan jajarannya, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi (Hendi) juga menjelaskan bahwa Lapangan Pancasila tidak diperkenankan menjadi lokasi kegiatan politik.

“Iya, memang kawasan Simpang Lima tidak kita perkenankan untuk giat politik,” tegasnya saat dihubungi Tribun Jateng, Rabu (10/4/2019) malam.

Berita Rekomendasi

Hendi juga menegaskan bahwa larangan itu tidak hanya tertuju pada satu pihak saja.

“Jangankan Prabowo, PDI Perjuangan saja juga nggak boleh kampanye di Simpang Lima,” pungkas Hendi.

3. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sedang menjelaskan tentang kesiapan Jawa Tengah untuk membangun LRT, Jumat (5/4/2019), di Kota Semarang.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sedang menjelaskan tentang kesiapan Jawa Tengah untuk membangun LRT, Jumat (5/4/2019), di Kota Semarang. (Dok. Humas Pemerintah Provinsi Jawa Tengah)

Hal senada juga dijelaskan oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Ganjar menjelaskan batalnya kampanye Prabowo karena Lapangan Simpang Lima tidak boleh digunakan untuk kegiatan partai politik.

"Kemarin kita cek ke wali kota, mereka tidak bisa mengizinkan karena lokasi kampanye sudah ditentukan oleh KPU. Jadi semua kewenangan ada di KPU," kata Ganjar, Kamis (11/4/2019).

Menurut Ganjar, jika ada pihak yang menuduhnya menerbitkan aturan adalah tidak benar, pasalnya pihaknya tidak pernah memberikan kebijakan larangan kampanye.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas