Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Akhir Man City vs Tottenham Perempat Final Liga Champions, Leg 2 Diwarnai Hujan Gol

Manchester City berhasil menang 4-3 atas Tottenham, namun hasil ini tak mampu mendongkrak agresivitas gol atas Tottenham untuk melaju ke semifinal.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil Akhir Man City vs Tottenham Perempat Final Liga Champions, Leg 2 Diwarnai Hujan Gol
twitter.com/ChampionsLeague
Selebrasi Fernando Llorento usai encetak gol ketiga Tottenham ke gawang Man City di perempat final Liga Champions leg 2, Kamis (18/4/2019) dini hari. 

Hasil Akhir Man City vs Tottenham Perempat Final Liga Champions, Leg 2 Diwarnai Hujan Gol

TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan Man City vs Tottenham perempat final Liga Champions leg 2 telah berlangsung di Etihad Stadium, Kamis (18/4/2019) dini hari waktu Indonesia.

Leg 2 perempat final Liga Champions Man City vs Tottenham diwarnai hujan 7 gol.

Manchester City berhasil menang 4-3 atas Tottenham, namun hasil ini tak mampu mendongkrak agresivitas gol mereka atas Tottenham untuk melaju ke semifinal.

Hal tersebut dikarenakan Tottenham menang 1-0 saat belaga di kandang.

 Gol Manchester City dicetak oleh Raheem Sterling (4', 21'), Bernardo Silva (11') dan Sergio Aguero (53'). Sementara gol balasan Tottenham dicetak oleh Son Heung-Min (7', 10') dan Llorente (73').

Jalannya Pertandingan

Berita Rekomendasi

Pemain Totteham mulai membangun serangan sejak peluit kick off dibunyikan. Namun kondisi tersebut hanya bertahan sebentar.

Manchester City mengambil alih serangan, upaya pertama anak asuh Pep Guardiola langsung membuahkan hasil pada menit ke-4.

Umpan terobosan Kevin De Bruyne sukses dimaksimalkan oleh Raheem Sterling.

Skor 1-0 untuk keunggulan tim tuan rumah.

Namun keunggulan Manchester City tidak bertahan lama.

Tottenham menyamakan kedudukan dari gol Son Heung-Min di menit ke-7.

Permainan berjalan semakin menarik. Serangan balik dari anak asuh Mauricio Pochettino berbuah manis di menit ke-10.

Lagi-lagi Son merobek jala Ederson untuk kedua kalinya dalam pertandingan ini.

Tak mau tinggal diam, Manchester City berupaya menyamakan kedudukan.

Satu menit selang gol kedua Son, Bernardo Silva menyamakan kedudukan Manchester City menjadi 2-2 atas Tottenham.

Tim tuan rumah, Manchester City mulai menguasai jalannya pertandingan.

Peluang David Silva dari tendangan set-piece belum berhasil lantaran melebar dari gawang Casillas.

Upaya anak asuh Pep Guardiola untuk mengejar defisit gol atas Tottenham kembali membuahkan hasil pada menit ke-21.

Berawal dari umpan silang Kevin De Bruyne di sisi kiri Tottenham, Raheem Sterling menyambar umpan tersebut dan berhasil dikonversikan menjadi gol.

Skor 3-2 untuk keunggulan Manchester City.

Mendominasi jalannya pertandingan, Manchester City menciptakan beberapa peluang berbahaya ke gawang Tottenham.

Tembakan David Silva dan Kevin De Bruyne dapat diantisipasi pertahanan Vertonghen, dkk.

Pemain Tottenham, Moussa Sissoko harus mengakhiri laga lebih awal karena cidera. Perannya digantikan oleh Fernando Llorente.

Hingga babak pertama usai, Manchester City unggul 3-2 atas Tottenham.

Usai jeda turun minum, Man City mendapat peluang dari tendangan set-piece Kevin De Bruyne. Namun sayang tendangannya melambung diatas mistar gawang Hugo Lloris.

Anak asuh Pep Guardiola terus menggempur pertahanan Tottenham, umpan silang David Silva menuju Sterling masih dapat digagalkan Lloris.

Hugo Lloris tampil memukau di bawah gawang Tottenham, bola hasil sepakan Kevin de Bruyne berhasil ia tepis.

Berbalik menyerang, Tottenham coba peruntungan lewat bola atas. Umpan lambung Dele Alli berhasil disundul Llorente.

Namun bola dari sundulan Llorente terlalu lemah hingga dapat ditepis Ederson.

Upaya Manchester City unggul atas Tottenham berbuah manis pada menit-59.

Aksi individu Kevin De Bruyne dengan melewati beberapa pemain Tottenham mengirim umpan ke Aguero.

Berada dalam posisi idela untuk melesatkan tendangan, Bola hasil sepakan Aguero meluncur deras ke gawang Lloris.

Tempo pertandingan berlangsung cepat. Llorento berhasil menceploskan si kulit bundar ke gawang Ederson.

Namun gol Llorente tak langsung disahkan wasit. Pemimpin pertandingan tersebut melihat melalui tayangan ulang untuk memastikan keabsahan gol Llorente.

Setelah melihat tayangan ulang, wasit mengesahkan gol yang dicetak Llorente, sekaligus merubah papan skor menjadi 4-3.

Pelatih Tottenham, Mauricio Pochettino menambah kekuatan di lini pertahanan dengan memasukkan Ben Davies menggantikan Lucas Moura.

Sementara Pep Guardiola menambah kekuatan di lini serang dengan memasukkan Leroy Sane menggantikan Benjamin Mandy.

Jelang laga usai, Raheem Sterling kembali catatkan namanya di papan skor karena berhasil membobol gawang Tottenham.

Namun gol Sterling dianulir wasit karena sebelumnya Aguero berada dalam posisi offside.

tottenham melaju ke semifinal Liga Champions dengan agregat 4-4 atas Man City.

Son, dkk unggul agresivitas gol atas Man City.

Susunan Pemain

Man City

Ederson Moraes, Aymeric Laporte, Vincent Kompany, Benjamin Mendy (Leroy Sane), Kyle Walker, David Silva (Fernandinho), Kevin De Bruyne, Ilkay Guendogan , Raheem Sterling, Sergio Aguero, Bernardo Silva.

Pelatih: Pep Guardiola

Tottenham

Hugo Lloris, Toby Alderweirld, Jan Vertonghen, Danny Rose, Kieran Trippier, Victor Wanyama, Moussa Sassoko (Fernando Llorente), , Dele Alli, Christian Eriksen, Lucas Moura (Ben Davies), Son Heung-Min.

Pelatih: Mauricio Pochettino

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas