Raffi Ahmad: Jangan Terprovokasi Supporter Malaysia
Raffi Ahmad berharap penggila bola Indonesia tak mudah terprovokasi gibol Malaysia.
Penulis: Willem Jonata
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan Tribunnews, Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA
Dalam laga sepakbola kadangkala terjadi gesekan fisik antar supporter kedua kesebelasan. Mereka berjibaku dan saling menghina. Hal itu pula terjadi dalam Piala AFF 2012, yang berlangsung di Malaysia.
Tersiar kabar suporter Timnas Garuda ada yang dipukuli di sana. Ditambah lagi beredarnya sebuah video berisi penghinaan terhadap bangsa Indonesia.
Presenter Raffi Ahmad tak mau ikut-ikutan terprovokasi. Buatnya, saling meledek tak masalah sepanjang tak mengandung unsur penghinaan. "Biasalah, kalau suporter (sepak bola) kan sering ada saja yang menjadi provokator. Nah, di negara kita juga ada, bukan di Malaysia saja," ucapnya, Jumat, (29/11/2012), saat ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Makanya, presenter acara musik Dahsyat RCTI itu, mengharapkan suporter Indonesia harus bisa menahan emosinya. Jangan sampai termakan oleh provokasi sehingga menambah deretan masalah yang dialami oleh persepakbolaan Indonesia.
"Makanya, kita harus tahan-tahan emosi. Sukses buat Indonesia," serunya.
Klik TRIBUN JAKARTA Digital Newspaper
(Berita, artikel dan foto-fotonya dijamin WOW!)
Baca Artikel Menarik Lainnya
- Pacaran Jarak Jauh, Alexandra Gottardo Jarang Berantem 3 menit lalu
- Kalkulasi Ini yang Bikin Raffi Ahmad Sok Yakin Malaysia Kalah 12 menit lalu
- Ini Rada Aneh, Jebolan Indonesian Idol Kok Malah Tenar Sebagai Aktor? 23 menit lalu
- Kalau Rhoma Irama Presiden, Goyang Panas Dicekal Nggak ya? 1 jam lalu
- Ini Masalah Alexandra Gottardo dengan Pacar-pacar Sebelumnya 1 jam lalu
- Tak Enaknya Pacaran Jarak Jauh Indonesia - Belanda ala Artis Ini 2 jam lalu
- Begini Ceritanya Alexandra Gottardo Kecantol PNS Belanda 2 jam lalu
- Alexandra Gottardo Ngambek Pacarnya Dibilang Bule 2 ja