Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Cornelio Sunny Sempat Risih Pada Kebiasaan di Indonesia yang ''Dikit-dikit Foto''

di Kanada, ya. Budaya selfie, budaya foto-foto, itu jarang sekali.Ketika di sini saya makan, dikit-dikit foto-foto, nah, itu sangat annoying," katanya

Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Cornelio Sunny Sempat Risih Pada Kebiasaan di Indonesia yang ''Dikit-dikit Foto''
Regina Kunthi Rosary/Tribunnews.com
Cornelio Sunny ditemui di XXI Plaza Senayan, Jakarta, baru-baru ini. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor Cornelio Sunny bercerita, pada mulanya ia merasa terganggu oleh  kebiasaan orang Indonesia yang kerap berfoto bersama ketika berkumpul.

Pasalnya, ia besar di Kanada yang penduduknya tak memiliki kebiasaan demikian.

"Saya kan besar di Kanada, ya. Budaya selfie, budaya foto-foto, itu jarang sekali. Ketika di sini saya makan, dikit-dikit foto-foto, nah, itu sangat annoying kan bagi saya," ujar Cornelio Sunny ketika ditemui di XXI Plaza Senayan, Jakarta, baru-baru ini.

Lantaran itu, Cornelio Sunny juga tak gemar menggunakan media sosial untuk mengunggah foto-foto.

Namun, pada akhirnya ia sadar bahwa media sosial penting untuk menunjang kariernya sebagai aktor di Indonesia.

"Saya pertamanya nggak pengin (pakai media sosial). Cuma, waktu itu saya sempat ketemu seorang produser film, dia bilang, 'Social media itu penting, biar fans bisa ngikutin kamu. Social media bukan untuk kamu. Karena kamu mau jadi aktor, risiko pekerjaannya, ya, kamu harus entertain orang lain melalui social media,'" tuturnya.

BERITA REKOMENDASI

Akhirnya, Cornelio Sunny pun membuat akun media sosial Instagram demi dapat lebih sering berinteraksi dengan para penggemarnya.

"Ya, baru mulai (menggunakan media sosial) dan saya merasa, 'Oh, lumayan menarik, sih, ternyata, bisa berinteraksi dengan orang-orang yang suka film saya, ngikutin film-film saya' dan itu menjadi penting," tutur Cornelio Sunny.

"Sekarang masih berusaha untuk nyaman (menggunakannya). Social media saya, walaupun personal, tapi jatuhnya nggak personal-personal amat karena ada yang curate itu. Kan kayak harus posting ini-itu," lanjutnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas