Iis Dahlia Bela Mati-matian Suaminya, Ngaku Pilot Tak Bisa Korupsi: 'Jangan Dipelintir'
Iis Dahlia melakukan klarifikasi terhadap kontroversi pernyataannya yang membandingkan profesi supir ojek online dan pilot.
Editor: Delta Lidina Putri
TRIBUNNEWS.COM - Iis Dahlia melakukan klarifikasi terhadap kontroversi pernyataannya yang membandingkan profesi supir ojol dan pilot.
Kasus penyelundupan harley yang menyeret nama Ari Askhara berimbas pada suami Iis Dahlia, Satrio Dewandono, yang menerbangkan pesawat Garuda Indonesia tersebut.
Terbaru Iis Dahlia menjadi perbincangan hangat lantaran pernyataannya yang menyebut pilot tidak sama dengan supir ojol yang bisa menerima tip menjadi kontroversi.
Kini Iis Dahlia kembali angkat bicara tentang kontroversi tersebut.
Hal tersebut disampaikan Iis Dahlia dikutip dari tayangan Starpro RCTI, Sabtu (21/12/2019).
• Dikecam karena Bandingkan Pilot dengan Ojol, Iis Dahlia Jawab Nyinyiran Netizen, Jangan pada Ngaco
• Namanya Dikait-kaitkan dengan Kasus Ari Askhara, Ini Potret Satrio Dewandono, Suami Iis Dahlia
"Ada lagi ngomong ojek salah lagi," ujarnya.
Iis Dahlia lantas menjelaskan kenapa dirinya mengeluarkan pernyataan seperti itu.
"Kenapa saya ngomong seperti itu, karena ada netizen yang ngomong suami saya dapat tip besar.
Saya bilang suami saya bukan supir ojol, supir ojol bener nggak begitu? saya tanya sama kalian bener nggak?
Salah saya ngomong kayak gitu? netizen yang salah," ujarnya.