Tangis Pilu Hotman Paris Lihat Peti Jenazah Nyaris Terendam Banjir 'Coba Bayangkan Keluarga Kita'
Tangis Pilu Hotman Paris Lihat Peti Jenazah Nyaris Terendam Banjir 'Coba Bayangkan Keluarga Kita'
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNNEWS.COM - Banjir di Jabodetabek menggenangi sebuah rumah duka di Tangerang, Hotman Paris Hutapea mengungkapkan keprihatinannya.
Banjir yang melanda sejumlah wilayah di Jabodetabek kini sedang menjadi sorotan.
Berbagai bangunan dan rumah warga terendam air banjir dengan ketinggian yang bervariasi.
Potret sebuah rumah duka yang terendam banjir dibagikan oleh pengacara kondang Hotman Paris Hutapea melalui Instagram pada sore ini, Kamis (2/1/2020).
Dalam foto yang dibagikan oleh Hotman Paris, terlihat rumah duka Boen Tek Bio yang berada di kawasan Tangerang, Banten terendam banjir hingga selutut orang dewasa.
• BANJIR JABODETABEK Detik-detik Derasnya Terjangan Banjir di Bogor & Evakuasi Bayi di Vila Nusa Indah
• UPDATE Data Pintu Air Siaga 4 Hingga Siaga 1 dan Posko Penerimaan Bantuan Logistik Banjir Jakarta
Yang lebih memilukan, rupanya di dalam rumah duka tersebut sedang disemayamkan jenazah yang baru meninggal dunia.
Peti jezanah yang dihiasi bunga dan lilin berada di tengah-tengah ruangan yang sudah terendam banjir.
Sementara itu terlihat dua buah kursi yang posisinya sudah tidak terjajar rapi.
Ruangan di rumah duka tersebut nampak sepi pelayat dan hanya terlihat satu orang yang berdiri di samping peti jenazah.
Melalui caption yang ditulis, Hotman Paris mengungkapkan dirinya menangis melihat foto tersebut.