Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Musisi Jazz Benny Likumahuwa Meninggal Dunia di Usia 73 Tahun

Salah satu musisi terbaik Benny Likumahuwa telah meninggal dunia pada Selasa (9/6/2020).

Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Musisi Jazz Benny Likumahuwa Meninggal Dunia di Usia 73 Tahun
KOMPAS.com/IRFAN MAULLANA
Pemain trombon kawakan Benny Likumahuwa tampil di Jazz Gunung: Indahnya Jazz, Merdunya Gunung, di Java Banana, Gunung Bromo, Probolinggo, Jawa Timur, Sabtu (22/6/2013) malam. 

Tak hanya bermusik, Benny juga menjadi inisiator sekolah musik ternama di Jakarta, yakni Farabi.

Baca juga: Keinginan Benny Likumahuwa yang Belum Terwujud hingga Akhir Hidupnya

Benny membentuk Farabi bersama Jack Lesmana dan Indra Lesmana.

Sejak 2006, bersama Todung Pandjaitan, Gilang Ramadhan, Donny Suhendra, Krisna Prameswara, dan Annette Frambach, Benny membentuk Gladiresik Music Lab.

Benny sendiri memang besar dari keluarga musisi. Ia merupakan kakak kandung dari penyanyi jazz Utha Likumahuwa dan juga ayah dari Barry Likumahuwa.

Semasa hidup, Benny sangat lekat dengan musik jazz.

Bahkan ia terlibat banyak dalam ajang musik jaz dunia antara lain The Singapore Jazz Festival (1986), The Jakarta Jazz Festival (1988), The North Sea Jazz Festival (1990), The Asean Jazz Festival di Kuala Lumpur (1992), dan Malaysia Jazz Festival (1994).

Berita Rekomendasi

Kini, Benny telah berpulang di usia 73 tahun. Ia berpulang setelah sempat berjuang melawan penyakit diabetes yang dideritanya sejak dua tahun lalu.

Selamat jalan Benny, sosokmu akan selalu dikenang...

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Selamat Jalan Benny Likumahuwa, Musisi Jazz Serba Bisa"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas