Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Program Rumpi Disemprit KPI, Dinar Candy Merasa Bersalah hingga Ingin Berkarier di Luar Negeri

Rumpi dianggap melanggar UU Penyiaran karena membahas celana dalam Dinar Candy. Akibatnya, tayangan tersebut dihentikan sementara.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Program Rumpi Disemprit KPI, Dinar Candy Merasa Bersalah hingga Ingin Berkarier di Luar Negeri
Warta Kota/Feryanto Hadi
Dinar Candy saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (5/10/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Program Rumpi (No Secret) baru-baru ini kena semprit Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).

Acara itu dianggap melanggar UU Penyiaran karena membahas celana dalam Dinar Candy. Akibatnya, tayangan tersebut dihentikan sementara.

Dinar Candy menjadi tamu program tersebut setelah menjual dalam bekas hingga Rp 50 juta.

Dinar Candy sudah minta maaf ke tim produksi program Rumpi (No Secret).

Baca juga: Bahas Kontroversi Dinar Candy, KPI Beri Sanksi Acara Rumpi No Secret, Ini 9 Pasal yang Dilanggar

"Aku sudah minta maaf, tapi belum ke Kak Feni Rose yang jadi pembawa acaranya," kata Dinar Candy di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (13/11/2020).

Dinar Candy yang ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (13/11/2020).
Dinar Candy yang ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (13/11/2020). (ist)

Dinar Candy merasa bersalah hingga tayangan tersebut dihentikan sementara.

Dinar Candy menduga, kesalahan ada pada dirinya karena mengucapkan kata yang salah saat disiarkan langsung.

Berita Rekomendasi

"Pas siaran live terselip kata saat membahas celana dalam bekas pakai aku jual waktu itu," ucap perempuan bernama asli Dinar Miswari itu.

Sejak awal Dinar Candy sudah diberi pesan supaya tidak menyebutkan kata 'celana dalam' saat siaran berlangsung.

"Aku ngomong keceplosan. Kak Feni Rose langsung diam dan tegang. Seharusnya pakaian dalam, tapi aku ngomong celana dalam," katanya.

Baca juga: Setelah Dinar Candy, Kini Nikita Mirzani Lelang Celana Dalam, Kondisi Robek Dijual Rp300 Juta

Dinar Candy akan lebih berhati-hati jika ditawari menjadi bintang tamu program televisi.

Pengin berkarier di luar negeri

Ketatnya aturan televisi membuat Disc Jockey (DJ) Dinar Candy (27) merasa lelah dan penat menjadi artis ibu kota.

Hal tersebut membuat Dinar Candy kebingungan dalam mengambil pekerjaan, terlebih ketika membahas sesuati dari dalam dirinya yang diviralkan masyarakat.

Instagram @kpipusat @dinar_candy
Instagram @kpipusat @dinar_candy (Instagram @kpipusat @dinar_candy)
Halaman
12
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas