PROFIL Pak Adi, Peserta MasterChef Season 8 yang Tereliminasi di Top 3, Dikenal dengan Sebutan Lord
Inilah profil dan sosok Pak Adi, peserta MasterChef Season 8 yang tereliminasi di Top 3. Pak Adi dikenal dengan sebutan Lord Adi.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Daryono
"Biasa di pedalaman, Chef," jawab Adi.
Adi juga dikenal dengan teknik memasak yang cepat.
Hal ini diamini oleh kontestan lain, Jesselyn saat satu tim bersama Adi dalam tantangan tumpeng yang tayang Sabtu (21/8/2021).
Jesselyn mengaku kaget dengan Pak Adi yang sudah berhasil mengolah telur khas Padang dan olahan ayam dalam waktu singkat.
Termasuk saat tantangan Lelang, Adi sukses menghidangkan steak tartare with mango salad and garlic bread hanya dalam waktu 20 menit.
4. Celetukan Too Long
Adi juga dikenal sebagai kontestan yang bisa menentukan waktu memasak di MasterChef Indonesia Season 8.
Hal ini berawal dari celetukannya dalam tantangan Bubur.
Saat itu, Chef Renatta hendak memberikan waktu memasak bubur selama 60 menit.
Tak disangka, Adi bilang, "Too Long" alias terlalu lama.
Celetukan Adi langsung disambut teriakan tak terima oleh kontestan lain.
"Saya bilang too long karena saya bisa membuat bubur kurang dari 60 menit, Chef," kata Adi.
Baca juga: Klarifikasi Chef Arnold Disebut Nge-prank Jenny MCI Season 8, Willgoz hingga Adi Ikut Berkomentar
Tak disangka, permintaan Adi langsung disetujui Chef Juna Rorimpandey yang memangkas waktu memasak menjadi 45 menit.
Hal ini tak hanya terjadi sekali. Beberapa kali Pak Adi dimintai pendapat oleh juri tentang waktu memasak.