Rhoma Irama Soal Label Musik Gugat Uji Materi UU Hak Cipta: Ada Keserakahan
Permohonan uji materi UU Hak Cipta telah diajukan Musica Studio ke MK melalui pengacara Otto Hasibuan pada 12 November 2021.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Choirul Arifin
Terkait hal itu, Rhoma Irama Cs serius melayangkan penolakan atas gugatan uji materi oleh Musica Studio yang kini prosesnya sedang bergulir di Mahkamah Konstitusi. Mereka telah menunjuk 11 pengacara untuk ikut menjadi pihak terkait dalam gugatan ini.
“Rasanya sulit dipercaya jika pemerintah tadinya berniat untuk melindungi pencipta kemudian berbalik arah melindungi pihak-pihak yang ingin merampas pemilik hak cipta."
"Menurut kami kecil kemungkinan upaya melegalkan penghisapan begini akan dikabulkan oleh MK,” tutur Panji Prasetyo, salah satu kuasa hukum dari pihak Rhoma Irama dkk.
Sebelumnya, permohonan uji materi UU Hak Cipta telah diajukan Musica Studio ke MK melalui pengacara Otto Hasibuan pada 12 November 2021.
Sidang perdana tersebut telah berjalan pada 13 Desember 2021 lalu.
Rhoma Irama dan sederet musisi Tanah Air serta Tim kuasa hukum saat melakukan konpers penolakan Uji Materi UU Hak Cipta, di Studio Soneta, Depok, Jawa Barat, Jumat (24/12/2021).