Demam dan Cairan di Kepala Numpuk, Indra Bekti Jalani Operasi Ventriculoperitoneal Shunt
Setelah 20 hari menjalani perawatan intensif di rumah sakit, Indra Bekti kembali menjalani tindakan besar atas sakit pecah pembuluh darah di kepalanya
Editor: Choirul Arifin
Hal tersebut juga merujuk pada hasil CT Scan yang dilakukan Indra Bekti beberapa waktu lalu.
"Hasil baik memuaskan, dari tim dokter InsyaAllah kalau dilihat ke 5 hari ke depan kalau gak ada demam lagi, sakit lagi, maksudnya kalo kecapean gimana, 5 hari kedepanya bisa pulang," pungkas Cipta.
Cipta mengatakan,sang kakak sempat mengalami demam.
"Kemarin sih sempet ada demam juga cuman alhamdulillah sudah kembali normal. Kemudian masih dalam tahap belajar berjalan gitu ya," lanjut Cipta.
Mulai Lahap Makan
Beberapa perkembangan diperlihatkan Indra Bekti ketika dirinya kini mulai lebih lahap untuk makan.
"Alhamdulillah kondisinya baik dan juga semakin sehat. Kemudian makannya juga semakin lebih lahap ya dari sebelumnya," kata Cipta saat dihubungi awak media, Selasa (17/1/2023).
Namun kondisinya memang belum sepenuhnya stabil, sebab Indra Bekti mengalami demam namun sudah berangsur membaik.
Kemudian, Indra Bekti saat ini tengah belajar berjalan.
"Kemarin sih sempet ada demam juga cuman alhamdulillah sudah kembali normal. Kemudian masih dalam tahap belajar berjalan gitu ya," lanjut Cipta.
Lebih lanjut, Cipta bicara kemungkinan suami Aldilla Jelita itu akan kembali ke rumah apabila lima hari ke depan mengalami perkembangan baik.
"Hasil baik memuaskan, dari tim dokter InsyaAllah kalau dilihat ke 5 hari ke depan kalau gaada demam lagi, sakit lagi, maksudnya kalo kecapean gimana, 5 hari kedepanya bisa pulang," ujarnya.
Indra Bekti kembali dipindahkan ke ruang rawat inap setelah sempat ditempatkan di ICU usai menjalani operasi pemasangan selang di kepala.
Setelah operasi tersebut kondisi Indra Bekti semakin membaik.