Laporan Nikita Mirzani Naik Sidik, Razman Ungkap Kemungkinan Mundur Jadi Pengacara Vadel Badjideh
Razman Nasution mengungkap kemungkinan mundur dari tim kuasa hukum Vadel Badjideh setelah laporan Nikita Mirzani naik sidik.
Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNEWS.COM - Pengacara Razman Arif Nasution mengungkap kemungkinan dirinya mundur menjadi kuasa hukum Vadel Badjideh, setelah laporan aktris Nikita Mirzani naik penyidikan.
Perseteruan Nikita Mirzani dengan Vadel Badjideh, kekasih putri sulungnya, Lolly kini kian memanas.
Sebelumnya, Nikita Mirzani mengambil langkah tegas dengan melaporkan Vadel Badjideh atas dugaan persetubuhan anak di bawah umur dan aborsi.
Kini, kasus yang dilaporkan Nikita Mirzani itu kabarnya sudah naik dalam tahapan penyidikan.
Pasalnya, Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan menemukan unsur pidana dalam kasus tersebut setelah melakukan gelar perkara.
Di sisi lain, Razman Nasution selaku pengacara Vadel Badjideh justru mengungkap kemungkinan dirinya mundur menjadi kuasa hukum Vadel Badjideh.
"Bagi DR. RAN (Razman) banyaknya pertanyaan media apakah DR. RAN akan mundur dari kuasa hukum sdr. Vadel Alfajar Badjideh pasca naik sidik tentu sangat tergantung gelar perkara khusus yang akan membuka semuanya," tulis Razman Nasution dikutip dari Instagram @Razmannasution71, Senin (28/10/2024).
Lebih lanjut, seteru YouTuber Denise Chariesta itu meminta proses penyidikan kasus yang menimpa Vadel Badjideh dilakukan tanpa kriminalisasi.
"Yang paling penting DR. RAN tegaskan agar penyidikan dilakukan tanpa kriminalisasi dan itu yang harus dicegah oleh semua pihak demi keadilan yg hakiki," pintanya.
Untuk itu, pengacara yang menjuluki dirinya DR. RAN tersebut meminta masyarakat untuk mengawal kasus hukum kleinnya sampai benar-benar tuntas.
Baca juga: Vadel Badjideh Berharap Bisa Nikahi Lolly, Razman Nasution: Mudah-mudahan NM Terbuka Hatinya
"Yuk...! sama sama kita kawal kasus ini sampai tuntas. Bismillah...!!!" tambahnya.
Nikita Mirzani Tolak Restorative Justice Vadel Badjideh
Dalam pemberitaan sebelumnya, sesumbar kabar Vadel Badjideh mengajukan restorative kepada Nikita Mirzani.
Alih-alih merespons baik niatan Vadel Badjideh itu, pihak Nikita Mirzani diwakili kuasa hukumnya, Fahmi Bachmid justru memberikan jawaban menohok.
"Siapkan diri saja, nggak perlu bermimpi dengan hal-hal yang sudah tidak masuk akal (restorative justice) ," kata Fahmi Bachmid.