Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport
ABL

Sandra Olga Kibarkan Bendera Merah Putih di OCBC Arena Usai Saksikan Kemenangan CLS Knight Surabaya

Sandra Olga menjadi salah satu pendukung CLS Knight yang berstatus sebagai tim tamu pada laga yang digelar di OCBC Arena, Singapura.

Editor: Bolasport.com
zoom-in Sandra Olga Kibarkan Bendera Merah Putih di OCBC Arena Usai Saksikan Kemenangan CLS Knight Surabaya
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Presenter cantik Sandra Olga menjawab pertanyaan wartawan usai menjadi nara sumber disebuah stasiun televisi di kawasan Tendean, Jakarta, Senin (2/7/2018). Perempuan berdarah Indonesia-Jerman itu menyukai sepak bola dan menjagokan timnas Jerman. Ia sempat menonton langsung Piala Dunia 2018 di Rusia pertandingan Jerman melawan Meksiko. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

TRIBUNNEWS.COM - Sandra Olga kibarkan bendera Merah Putih usai CLS Knight Surabaya sukses meraih kemenangan di laga pertama final Asean Basketball League (ABL) 2018/19 Singapore Slingers, OCBC Arena, Singapura.

Artis cantik sekaligus presenter olahraga, Sandra Olga menjadi saksi kemenangan CLS Knight Surabaya di markas Singapore Slingers pada Jumat (3/5/2019).

Sandra Olga menjadi salah satu pendukung CLS Knight yang berstatus sebagai tim tamu pada laga yang digelar di OCBC Arena, Singapura.

Dalam pertandingan tersebut, Brandon Jawato dkk sukses meraih kemenangan dengan skor yang terbilang cukup telak yakni 86-67.

Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, raihan kemenangan itu pun disambut positif oleh managing partner CLS Knight, Christoper Tanuwidjaja.

"Dari awal saya selalu optimistis kami bisa menang. Hari ini para pemain menunjukkan semangat dan tekad tidak mau kalah," ucap Itop.

Sementara itu, kapten tim Douglas Herring mengaku timnya bermain sangat baik terutama pada sisi pertahanan.

BERITA REKOMENDASI

"Kami bermain solid hari ini. Defense adalah kunci kemenangan hari ini begitu juga dengan determinasi," ucap Herring.

"Kami mendapatkan energi dari fan. Mereka sangat luar biasa datang dari Indonesiauntuk mendukung kami dan memberi energi yang sangat sempurna," ucapnya lagi.

BACA HALAMAN SELANJUTNYA >>>

Sumber: BolaStylo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas