Menjadikan Indonesia Pusat e-Sport di Kawasan Asia Tenggara
Mobile game merupakan salah satu pasar yang dapat dimanfaatkan oleh developer game lokal untuk ikut bersaing meramaikan industri game dunia.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Tim- tim yang lolos dari babak kualifikasi nantinya akan saling berhadapan di gelaran utama SEACA 2019 di Indonesia pada 8-10 November 2019 untuk memperebutkan total hadiah sebesar Rp2,4 miliar.
Untuk mendukung suksesnya gelaran ini, UniPin akan menggelar turnamen UniPin Indomaret Championship dan UniPin City League sebagai bagaian dari Road to SEACA 2019. Turnamen UIC akan digelar di 24 gerai Indomaret di 24 kota di Indonesia. Sementara turnamen UCL yang akan diadakan di 12 kota secara offline. Nantinya pemenang dari dua turnamen tersebut akan diundang untuk mengikuti acara utama di ajang SEACA 2019 pada November tahun ini.
Sama seperti tahun lalu, UniPin berharap gelaran SEACA tahun ini mampu menggaet animo ribuan penonton e-sports di seluruh Indonesia dan membuat industri esports Indonesia menjadi pusat industri e-sports di Asia Tenggara.